Perempuan Menopause Rentan Kolesterol Tinggi, Hindari Makanan Ini

Saras Bening Sumunar - Rabu, 21 Agustus 2024
Perempuan menopause rentan mengalami kolesterol tinggi.
Perempuan menopause rentan mengalami kolesterol tinggi. Jacob Wackerhausen

Parapuan.co - Kolesterol tinggi menjadi masalah kesehatan yang rentan menyerang siapa pun, termasuk perempuan.

Ketika perempuan mengalami fase menopause, masalah kolesterol tinggi kemungkinan menyerang. 

Ada beberapa alasan mengapa perempuan menopause rentan terkena kolesterol tinggi, salah satunya karena pengaruh hormon.

Mengutip dari laman Northeast Georgia Health System, hormon estrogen memiliki peran penting dalam metabolisme lemak dan kolesterol dalam tubuh perempuan.

Ketika hormon ini tidak seimbang, misalnya saat menopause, perempuan cenderung mengalami peningkatan kolesterol LDL (jahat) dan penurunan kolesterol HDL (baik).

Bukan itu saja, trigliserida juga memerikan peran penting dalam kolesterol pada perempuan.

Setelah mengalami menopause, banyak perempuan yang kadar trigliseridanya lebih tinggi karena faktor-faktor peningkatan berat badan dan kurangnya aktivitas fisik.

Berdasarkan kondisi tersebut, penting bagi perempuan untuk tetap menjaga kolesterol dalam tubuh.

Ada beberapa cara yang bisa dilakukan, mulai dari melakukan aktivitas fisik hingga mengatur pola makan.

Baca Juga: Apakah Baik Makan Keju di Pagi Hari? Ini Manfaat dan Risiko yang Perlu Diketahui



REKOMENDASI HARI INI

Perempuan Menopause Rentan Kolesterol Tinggi, Hindari Makanan Ini