Parapuan.co - Sebagai orang tua, penting untuk menjaga kesehatan mata anak, terutama di era digital saat ini.
Terkadang, orang tua mengabaikan screen time anak sehingga membuat mereka kecanduan bermain ponsel.
Bukan itu saja, ketergantungan gadget akhirnya menimbulkan berbagai masalah kesehatan, termasuk pada mata.
Untuk terhindar dari situasi ini, penting bagi orang tua menerapkan kebiasaan yang dapat menjaga kesehatan mata anak.
Menurut laman John Hopkins Medeicine, menjaga kesehatan mata anak bisa dilakukan dengan cara:
Memberikan Batasan Penggunaan Gadget
Paparan yang terlalu lama pada layar gadget, seperti tablet atau smartphone, bisa menyebabkan mata anak lelah.
Oleh karena itu, kamu perlu dengan tegas memberikan batasan penggunaan gadget untuk anak.
Cobalah untuk menetapkan waktu maksimal harian bagi anak. Pastikan mereka beristirahat setelah 20 sampai 30 menit menatap layar.
Baca Juga: Bintitan pada Anak Dianggap Wajar, Kapan Orang Tua Perlu Khawatir?
Bukan itu saja, Kawan Puan juga bisa menerapkan aturan 20-20-20.
Aturan 20-20-20 bisa membantu mengurangi kelelahan mata akibat layar.
Ini berarti setiap 20 menit, ajari anak untuk melihat sesuatu yang berjarak 20 kaki (sekitar 6 meter) selama 20 detik.
Cara ini bisa mencegah ketegangan mata dan membantu mata tetap sehat.
Mengonsumsi Makanan yang Baik untuk Kesehatan Mata
Berikutnya memberi makanan yang mengandung berbagai nutrisi baik untuk kesehatan mata anak.
Nutrisi seperti asam lemak omega-3, vitamin A, C, dan E telah ditemukan bermanfaat bagi kesehatan mata.
Asam lemak omega-3 dan vitamin A dapat mencegah mata kering dan mengurangi risiko katarak.
Baca Juga: Kapan Waktu yang Tepat untuk Periksa? Ini 7 Tanda Mata Anak Bermasalah
Sementara vitamin C dan E dapat membantu memulihkan jaringan dan mencegah infeksi.
Lakukan Pemeriksaan Mata Secara Teratur
Kawan Puan, jangan lupa mengajak anak untuk melakukan pemeriksaan mata secara teratur.
Pemeriksaan ini dilakukan untuk mengetahui apakah ada masalah penglihatan anak.
Jika anak mengalami masalah kesehatan, dokter akan merekomendasikan tindakan terbaik untuk menghadapi masalah penglihatan anak.
Kawan Puan, jangan abaikan kesehatan mata si kecil, ya!
Baca Juga: Tips Menjaga Kesehatan Mata Anak, Lakukan 7 Langkah Mudah Ini
(*)