Ide Usaha Online Tanpa Modal Ini Bisa Bikin Status Sosialmu Naik Kelas

Arintha Widya - Jumat, 4 Oktober 2024
5 ide usaha online tanpa modal yang bisa dilakukan untuk menaikkan kelas sosial.
5 ide usaha online tanpa modal yang bisa dilakukan untuk menaikkan kelas sosial. Perawit Boonchu

Parapuan.co - Salah satu kelebihan menjalankan ide usaha online adalah, kamu hanya membutuhkan modal yang lebih sedikit dibandingkan membuka toko fisik.

Bahkan, kamu bisa memulai berjualan online tanpa modal sama sekali. Tidak percaya?

Berikut lima cara memulai bisnis online tanpa modal, tapi bisa membuat status sosialmu naik kelas, sebagaimana dirangkum dari Gramedia.com di bawah ini!

1. Menjadi Dropshipper

Banyak pemula yang memilih menjadi reseller karena tidak perlu memproduksi produk sendiri.

Namun, jika kamu tidak memiliki modal sama sekali, menjadi dropshipper adalah pilihan ide usaha terbaik yang bisa kamu coba.

Sebagai dropshipper, kamu tidak perlu membeli produk apa pun. Kamu hanya perlu membuka toko online dan melakukan promosi melalui media sosial.

Ketika ada yang membeli, pesanan akan diteruskan ke supplier yang kemudian mengirimkan produk langsung kepada pembeli.

Keuntungan peluang bisnis ini diperoleh dari selisih harga yang ditentukan oleh supplier.

Baca Juga: Apa Itu Dropshipper? Bisnis yang Bisa Jadi Ide Usaha Tanpa Modal

Misalnya dengan menaikkan harga jual dari Rp70.000 menjadi Rp75.000 atau Rp80.000, sehingga kamu bisa mendapatkan keuntungan Rp5.000 hingga Rp10.000 per produk.

2. Ide Usaha Jasa Titip Barang

Selain dropshipping, kamu juga bisa membuka jasa titip barang.

Jika kamu berencana pergi ke luar negeri, informasikan kepada teman atau followers bahwa mereka bisa memesan barang tertentu yang hanya tersedia di negara tersebut.

Biasanya, pembeli akan membayar di muka, termasuk ongkos kirim dan komisi untuk kamu yang membelikan barang.

Contohnya, jika kamu ke Korea Selatan, teman-teman atau pengikutmu bisa memesan produk seperti makeup atau album K-Pop, dan kamu akan membelikan barang tersebut setelah menerima pembayaran.

3. Menjual Barang Titipan Orang Lain

Bagi yang memiliki banyak followers, kamu bisa memanfaatkan popularitasmu untuk peluang bisnis menjual barang orang lain tanpa modal.

Misalnya, jika ada teman yang memiliki banyak album K-Pop untuk acara fansign, kamu bisa membantunya menjual album tersebut dengan harga lebih murah.

Baca Juga: Punya Ide Usaha Jastip, Ini 4 Negara di Asia yang Sering Jadi Sasaran

Kesepakatan pembayaran biasanya dilakukan antara kamu dan orang yang menitipkan barang.

4. Menjual Barang dengan Sistem Pre-Order

Cara lain untuk berbisnis online tanpa modal adalah dengan sistem pre-order.

Sistem ini mirip dengan jasa titip, tetapi pembeli membayar terlebih dahulu, baik secara penuh atau uang muka.

Sistem pre-order banyak digunakan untuk penjualan album K-Pop, di mana pembeli membayar uang muka dan melunasi pembayaran ketika album dirilis dan sudah dibelikan.

5. Menjual Barang Bekas (Preloved)

Menjual barang bekas yang masih layak pakai bisa menjadi alternatif bisnis online shop tanpa modal.

Kamu hanya perlu mengumpulkan barang-barang bekas yang masih bagus, membersihkannya, dan menjualnya kembali dengan harga yang terjangkau.

Semakin baik kualitas barang, semakin tinggi pula harga yang bisa kamu tawarkan.

Itulah beberapa cara yang bisa kamu coba untuk memulai ide usaha online shop tanpa modal agar naik kelas sosial. Selamat mencoba!

Baca Juga: 3 Pilihan Bisnis yang Cuan Buat Kaum Rebahan, Gampang dan Tanpa Modal

(*)

Sumber: Gramedia.com
Penulis:
Editor: Arintha Widya


REKOMENDASI HARI INI

Borong Perlengkapan Ibu dan Bayi di Waktunya IMBEX Berd15kon!