Perempuan Perlu Tahu, Kulit Punya 3 Fase Usia dan Masalah Ini Bisa Muncul

Arintha Widya - Rabu, 6 November 2024
Fase usia kulit wajah dan masalah yang mungkin muncul.
Fase usia kulit wajah dan masalah yang mungkin muncul. Akacin Phonsawat

Perawatan kulit pada tahap ini sebaiknya fokus pada pencegahan jerawat dengan mengontrol produksi minyak berlebih.

Irwan mengatakan, "Tentunya ini dilakukan dengan perawatan kulit yang benar, pembersihan kulit yang rutin, dan treatment yang disesuaikan dengan kondisi kulit."

2. Fase Dewasa: Paparan Iritan dan Dampaknya

Fase dewasa meliputi usia 25 hingga 55 tahun, di mana kulit lebih sering terpapar bahan-bahan iritan yang berpotensi merusak.

Paparan sinar ultraviolet (UV), misalnya, bisa menimbulkan efek merugikan, bahkan saat seseorang berada di dalam ruangan.

"Meski di dalam ruangan, kita masih perlu menggunakan tabir surya untuk melindungi wajah dari sinar matahari yang terpancar dari jendela," ungkap dr. Irwan.

Selain sinar UV, polusi, asap rokok, dan asap kendaraan juga dapat menimbulkan kerusakan pada kulit.

Ia juga menambahkan bahwa melindungi kulit dari iritan ini penting agar saat memasuki fase lanjut usia, efek penuaan bisa diminimalkan.

"Gunanya adalah agar pada saat memasuki fase usia lanjut, penuaan bukan diberhentikan tetapi diminimalkan," katanya.

Sumber: Kompas.com
Penulis:
Editor: Arintha Widya


REKOMENDASI HARI INI

Tren Viral Send the Song, Ini Cara Mengirim Pesan Manis Lewat Lagu