Parapuan.co - Kawan Puan, Pemutusan Hubungan Kerja (PHK) sering kali menjadi momok bagi pekerja.
Namun, di balik tantangan tersebut, ada peluang untuk memulai babak baru sebagai seorang wirausaha.
Salah satu modal awal yang dapat kamu manfaatkan adalah uang pesangon yang kamu terima setelah PHK.
Meski terdengar menjanjikan, memulai usaha dengan uang pesangon membutuhkan kehati-hatian dan perencanaan matang.
Kamu bisa menerapkan tips yang diungkapkan oleh Direktur Utama SMESCO Indonesia, Wientor Rah Mada sebagaimana dikutip dari Kompas.com berikut ini!
1. Lihat Peluang di Lingkungan Terdekat
Peluang usaha sering kali muncul dari lingkungan terdekat, seperti di tempat kerja lama atau di lingkungan sekitar tempat tinggal.
"Sebetulnya cara yang paling mudah, ketika bekerja kemarin, cobalah sekeliling," ungkap Wientor.
"Wirausaha itu selalu lihat peluang apa yang mereka rasakan ada, tapi belum digarap peluangnya," jelasnya.
Baca Juga: Kemnaker Luruskan Hoaks Perppu Cipta Kerja, Soal Pesangon hingga Status Karyawan Tetap
Sebagai contoh, bagi mereka yang pernah bekerja di perusahaan tanpa jasa katering, peluang untuk menyediakan makanan bisa dimanfaatkan.
"Kalau perusahaannya tempat bekerja dulu masih ada, karyawan yang di-PHK bisa masuk ke dalam supply chain mereka," kata Wientor.
"Artinya, mereka kan sudah tahu demand-nya dan sudah paham dengan lingkungan tempat kerjanya dulu," tambahnya.
2. Pahami Keahlian yang Dimiliki
Keahlian yang kamu miliki saat bekerja sebelumnya juga menjadi aset penting sebelum memulai wirausaha.
Wientor menyarankan untuk memanfaatkan keahlian itu ketimbang mencoba belajar sesuatu yang baru, karena proses belajar butuh waktu lebih lama.
"Dengan keahlian yang sudah dimiliki saat ini, bisa lebih mudah buat jualan. Enggak perlu repot mikir," tuturnya.
"Intinya, lihat keahlian yang sudah dimiliki sekarang. Jangan belajar keahlian yang baru karena lebih lama nanti untuk memulai usaha," terang Wientor lagi.
Misalnya, kamu yang memiliki keahlian pemasaran, bisa memulai usaha dengan memasarkan produk lokal di lingkungan sekitar, seperti makanan buatan tetangga atau produk rumahan lainnya.
Baca Juga: 10 Cara Menabung Uang Pesangon Setelah Kena PHK, Seperti Apa?
3. Putuskan dan Jalani dengan Teguh
Memulai usaha adalah keputusan besar yang membutuhkan keberanian dan keteguhan hati.
Wientor menjelaskan, sebelum memulai usaha dan memanfaatkan uang pesangon, kamu harus yakin dan punya tekad yang bulat.
"Kalau mau mantap jadi pengusaha, lakukan dan putuskan. Yang salah itu kan enggak mutusin dan mencobanya," kata Wientor.
Selain keberanian, Wientor menekankan pentingnya mental dan sikap positif untuk sukses dalam berwirausaha.
Ia juga menyarankan untuk mempertimbangkan peluang bisnis di kota-kota sekunder atau daerah asal bagi mereka yang merantau.
"Karena bisnis itu banyak di secondary city maupun third city. Itu di sana banyak perputaran uang," tambahnya.
Itulah tadi tips memanfaatkan pesangon PHK untuk memulai usaha. Selamat mencoba!
Baca Juga: Resign Dapat Pesangon, Ini Aturan Pemberian Uang Pisah untuk Karyawan Tetap dan Kontrak
(*)