Parapuan.co - Penipuan bermodus tawaran kemitraan program Makan Bergizi Gratis (MBG) belakangan marak dan mengincar pengusaha katering di berbagai daerah.
Untuk itu Kawan Puan yang menjalankan usaha katering perlu waspada agar tidak terjerat modus penipuan ini.
Hal tersebut terungkap dari sejumlah laporan yang dikutip dari Kompas.com, antara lain sebagai berikut:
Modus Penipuan Program MBG
Belasan pengusaha katering di Kota Semarang, Jawa Tengah hampir menjadi korban penipuan bermodus tawaran menjadi mitra program MBG dengan nominal Rp100-500 juta.
Pengusaha katering tersebut mendapat tawaran mencurigakan, namun mereka tidak langsung mengiyakan sehingga terhindar dari kerugian material.
Namun, berbeda dengan seorang pengusaha katering di Kota Batu, Jawa Timur yang menjadi korban penipuan MBG.
Kompas.com juga mencatat bahwa pengusaha tersebut menerima pesanan makanan fiktif dari seseorang yang mengaku sebagai pekerja Dinas Komunikasi dan Informatika (Diskominfo) Kota Batu.
Saat pesanan sudah diproses hingga 80 persen, ia baru menyadari bahwa pesanan tersebut fiktif.
Baca Juga: Kata Ahli Soal Mi sebagai Pengganti Nasi dalam Program Makan Bergizi Gratis
Akibatnya, pengusaha yang tidak disebutkan namanya itu mengalami kerugian sekitar Rp3 juta.
Modus lain yang digunakan adalah tawaran palsu menjadi pemasok makanan atau bahan baku untuk program MBG.
Sejumlah pengusaha katering di Kediri, Jawa Timur mengalami kerugian hingga Rp72 juta akibat diminta menyetorkan uang muka yang dijanjikan akan dikembalikan saat program berjalan.
Setelah uang disetorkan, pelaku penipuan menghilang dan alamat kantor yang disebutkan ternyata hanyalah rumah kosong.
BGN Tegaskan Petugasnya Dilengkapi Dokumen Resmi
Kepala Badan Gizi Nasional (BGN), Dadan Hindayana, menegaskan bahwa pihak BGN maupun pemerintah tidak akan memungut biaya dari masyarakat untuk pelaksanaan program Makan Bergizi Gratis.
"Pihak yang minta-minta uang duluan pasti bukan dari BGN," tuturnya kepada Kompas.com seperti dikutip PARAPUAN, Kamis (16/1/2025).
Dadan juga memastikan bahwa petugas resmi BGN selalu dilengkapi dengan dokumen tugas resmi yang dapat diverifikasi kebenarannya.
BGN meminta para korban yang terkena penipuan untuk segera melaporkan kejadian tersebut ke pihak berwajib.
Baca Juga: Program Makan Bergizi Gratis Tak Hanya untuk Kesejahteraan Anak, Apa Pentingnya Bagi Ibu?
Selain itu, BGN juga mengimbau masyarakat agar lebih berhati-hati dan selalu memeriksa informasi resmi terkait program MBG melalui situs resmi BGN di www.bgn.go.id atau akun media sosial Instagram @badangizinasional.ri dan TikTok @badangizinasional.ri.
Cara Pendaftaran Mitra BGN
Agar terhindar dari penipuan bermodus program MBG, calon mitra perlu mengetahui prosedur pendaftaran yang benar.
Berikut adalah syarat utama yang harus dipenuhi untuk bergabung dalam program Makan Bergizi Gratis:
1. Memiliki usaha di bidang penyediaan makanan bergizi berupa UMKM, koperasi, atau lembaga lain yang relevan.
2. Menggunakan bahan pangan lokal untuk mendukung kesejahteraan petani lokal.
3. Menyediakan dokumen resmi seperti KTP, NPWP, dan NIB.
4. Memiliki status hukum sah, seperti berbadan hukum atau memiliki rekomendasi resmi.
5. Berkomitmen memberikan kontribusi berkelanjutan dalam bentuk pendanaan, fasilitas, maupun SDM.
Baca Juga: Ingin Jadi Mitra Katering Program Makan Bergizi Gratis? Ini Caranya!
6. Memiliki visi dan misi sejalan dengan tujuan BGN.
7. Memberikan informasi rinci terkait area operasional dan komunitas penerima manfaat.
8. Pendaftaran mitra dapat dilakukan melalui laman resmi mitra.bgn.go.id dengan langkah-langkah berikut:
- Buka situs dan buat akun dengan mengisi data pribadi serta tipe instansi.
- Login ke akun mitra dan isi formulir pendaftaran sesuai bidang kerja sama yang diinginkan.
- Unggah dokumen pendukung seperti profil usaha atau proposal kerja sama.
- Klik tombol "Kirim" untuk menyelesaikan pendaftaran.
Setelah pendaftaran diajukan, BGN akan memproses pengajuan kemitraan dan mengirim pemberitahuan terkait penerimaan melalui email.
Setelah diterima sebagai mitra, pengusaha katering dapat mengajukan titik Satuan Pelayanan Pemenuhan Gizi (SPPG) atau dapur makan bergizi untuk distribusi makanan gratis.
Berikut cara mengajukan titik SPPG:
- Login ke akun mitra di laman mitra.bgn.go.id.
- Masuk ke menu "Pengajuan Titik" dan klik tombol "Buat" untuk menambahkan lokasi SPPG.
- Tandai lokasi pada peta dan lengkapi informasi terkait lokasi mitra.
- Unggah dokumen yang diminta seperti izin lokasi atau foto bangunan.
- Klik "Ajukan" untuk mengirimkan pengajuan.
Tim BGN akan memverifikasi pengajuan tersebut sebelum mitra dapat mulai beroperasi dalam program Makan Bergizi Gratis.
Pengusaha katering diimbau untuk selalu mengikuti prosedur resmi dan tetap waspada terhadap modus penipuan serupa.
Baca Juga: Ramai Sayur Basi di Menu Program Makan Bergizi Gratis, Ini Penyebabnya
(*)