Kesadaran ini akan membantumu memahami sejauh mana penggunaan media sosial memengaruhi kehidupan sehari-hari.
2. Tetapkan Tujuan yang Jelas
Berikutnya, tentukan apa yang ingin kamu capai selama puasa media sosial.
Apakah kamu ingin meningkatkan produktivitas, memperbaiki kualitas tidur, atau mempererat hubungan di dunia nyata?
Mengetahui tujuan yang jelas akan membantu Kawan Puan termotivasi untuk beristirahat dari penggunaan media sosial.
3. Kurasi Konten
Luangkan waktu untuk mengevaluasi akun-akun yang kamu ikuti di media sosial.
Unfollow atau mute akun yang sering memposting konten negatif, memicu perbandingan tidak sehat, atau tidak memberikan nilai positif bagimu.
Baca Juga: Mengenal Apa Itu Jam Koma yang Melanda Gen Z, Begini Cara Mengatasinya