11 Lokasi Bersejarah di Kota Tua Jakarta yang Jadi Tujuan Wisata Populer

Arintha Widya - Selasa, 11 Maret 2025
Tujuan wisata di Kota Tua Jakarta: Museum Fatahillah
Tujuan wisata di Kota Tua Jakarta: Museum Fatahillah GWMB

Koleksi museum meliputi uang kerajaan Nusantara, perkembangan mata uang dari masa kolonial hingga sekarang, miniatur VOC, serta transformasi logo Bank Indonesia. Museum ini buka dari Selasa hingga Minggu, pukul 08.00 WIB hingga 15.30 WIB, dengan tiket masuk seharga Rp5.000 per orang. Pelajar, mahasiswa, dan anak di bawah tiga tahun bisa masuk secara gratis.

3. Museum Bank Mandiri

Berdekatan dengan Museum Bank Indonesia, terdapat Museum Bank Mandiri yang dulunya adalah bangunan milik Factorij Batavia, perusahaan swasta Belanda. Museum ini menyimpan koleksi perlengkapan operasional bank, surat berharga, mata uang kuno, brankas, dan berbagai dokumen keuangan bersejarah.

Harga tiket masuk Museum Bank Mandiri adalah Rp5.000 untuk umum, sementara pelajar, mahasiswa, dan anak di bawah usia tiga tahun dapat masuk gratis.

4. Museum Wayang

Museum Wayang memiliki koleksi lebih dari 4.000 wayang dari seluruh Indonesia, seperti wayang kulit, wayang golek, wayang janur, serta berbagai boneka dari luar negeri. Uniknya, museum ini juga menjadi tempat peristirahatan terakhir Jan Pieterszoon Coen, Gubernur-Jendral Hindia Belanda.

Museum ini berlokasi di Jalan Pintu Besar Utara Nomor 27 dan buka setiap hari kecuali Senin, dengan tiket masuk Rp5.000 untuk umum, Rp3.000 untuk pelajar, dan Rp2.000 untuk anak-anak.

5. Museum Seni Rupa dan Keramik

Bagi pecinta seni, Museum Seni Rupa dan Keramik adalah destinasi yang tepat. Museum ini menyimpan berbagai lukisan dari seniman legendaris seperti Raden Saleh, Affandi, dan Hendra Gunawan. Selain itu, museum ini juga menawarkan sesi belajar membuat keramik dari tanah liat.

Sumber: Kompas.com
Penulis:
Editor: Arintha Widya


REKOMENDASI HARI INI

Inspirasi Nama Bayi dari Ilmuwan Terkenal dan Maknanya, Tentukan Pilihanmu!