Tips Membersihkan Rumah Pasca Banjir agar Aman dan Sehat

Poetri Hanzani - Selasa, 8 April 2025
Cara membersihkan rumah pasca banjir
Cara membersihkan rumah pasca banjir Freepik

Segera buang air banjir yang masih menggenang menggunakan pompa air atau ember. Setelah itu, keluarkan lumpur dan kotoran menggunakan sekop atau alat bantu lain. Semakin cepat lumpur dibersihkan, semakin kecil risiko timbulnya bau tak sedap dan pertumbuhan jamur.

3. Pisahkan Barang yang Bisa Diselamatkan

Sortir barang-barang berdasarkan kondisi:

- Barang yang bisa diselamatkan: cuci dan keringkan dengan benar, seperti peralatan logam atau plastik.

- Barang yang rusak parah: segera buang untuk mencegah penyebaran bakteri atau jamur.

- Dokumen penting: keringkan secara hati-hati, bisa dengan bantuan kipas angin atau penjemuran tidak langsung.

4. Cuci dan Disinfeksi Permukaan Rumah

Gunakan air bersih dan sabun untuk mencuci lantai, dinding, dan perabotan rumah. Setelah bersih, lakukan penyemprotan disinfektan, terutama pada area yang sering disentuh seperti gagang pintu, meja, dan peralatan dapur. Ini penting untuk membunuh kuman dan mencegah penyebaran penyakit.

Baca Juga: 5 Tugas Membersihkan Rumah yang Sebaiknya Dilakukan Sebelum Tidur

Penulis:
Editor: Poetri Hanzani