Resep Gulai Kepala Ikan Kakap agar Tak Bau Amis dan Nikmat, Simak!

Saras Bening Sumunar - Senin, 14 April 2025
gulai kepala ikan kakap.
gulai kepala ikan kakap. fadfebrian

Setelah kamu melumuri ikan secara merata, diamkan selama kurang lebih 30 menit. Waktu ini diperlukan agar air jeruk nipis benar-benar meresap ke dalam daging ikan dan bekerja secara efektif dalam mengurangi bau amis yang bisa mengganggu cita rasa masakan.

2. Menumis Bumbu hingga Harum dan Menambahkan Bahan Utama

Setelah tahap perendaman selesai, langkah selanjutnya adalah menyiapkan bumbu dasar. Panaskan minyak goreng secukupnya dalam wajan di atas api sedang. Setelah minyak cukup panas, kamu bisa mulai menumis beberapa bahan-bahan seperti serai yang telah dimemarkan, daun jeruk, dan potongan cabai merah atau cabai rawit sesuai selera.

Tambahkan juga bumbu halus, terdiri dari campuran bawang merah, bawang putih, kunyit, jahe, dan kemiri yang telah dihaluskan sebelumnya. Tumis semua bahan tersebut hingga mengeluarkan aroma harum yang khas.

Setelah itu, masukkan rendaman kepala ikan, tuangkan santan kental, tambahkan daun kunyit untuk memperkuat aroma, serta asam kandis yang berfungsi memberikan sedikit rasa asam segar pada masakan.

3. Memasak hingga Bumbu Meresap dan Rasa Sempurna

Proses memasak dilanjutkan dengan merebus semua bahan di atas api sedang. Kamu perlu sesekali mengaduk perlahan agar santan tidak pecah dan bumbu meresap dengan baik ke dalam daging ikan. Pastikan kamu tidak terlalu sering mengaduk agar ikan tetap utuh atau tidak hancur.

Biarkan masakan mendidih secara perlahan hingga kuah mulai mengental dan semua bumbu meresap ke dalam ikan. Sebelum mengangkat dari kompor, koreksi rasa terlebih dahulu dengan menambahkan garam dan penyedap rasa sesuai selera.

Dengan begitu, kamu bisa memastikan bahwa masakan yang kamu buat memiliki rasa seimbang antara gurih, pedas, asam, dan aromatik.

Baca Juga: Bear Brand Distribusikan Lebih dari 400.000 Susu Steril ke Ratusan Masjid di Indonesia

(*)