Kenalan dengan Bonang Matheba. Influencer Afrika Selatan Inspiratif!

Nia Muhibati - Kamis, 18 Februari 2021
Bonang Matheba.
Bonang Matheba.

Mimpi Bonang bukan enggak mungkin karena sebenarnya perempuan lebih mahir menggunakan sebuah platform. 

Menurut Business Insider pada tahun 2012 di Amerika Serikat, 75% perempuan lebih banyak menggunakan media sosial dibanding pria yang hanya 62%. Jadi bukan enggak mungkin ya, Kawan Puan. 

Perempuan berkarakter

 

Masih dalam webinar P&G, Bonang juga menyebutkan kalau perempuan keren harus memiliki karakter yang kuat.

Memang seorang perempuan, apalagi yang sudah menikah, harus menjadi pengasuh bagi keluarganya. Tetapi sangat penting perempuan menjadi individu yang memiliki karakter untuk meraih sesuatu.

Menurut Bonang, di media perlu digemborkan bahwa perempuan punya bagian penting dalam mengangkat dan menyemangati sebuah komunitas. 

Bahkan perempuan sendiri memiliki peran dalam mengangkat dan menyemangati perempuan lainnya. 

"Apa yang kita lakukan sebagai perempuan itu punya arti. Kita itu unik dan punya kepekaan dalam menyemangati dunia dalam hal kreativitas, kerja keras, gaya, dan impian," ujar Bonang. 

Ia juga memberikan nasihat bahwa perempuan muda harus memiliki semangat dan rencana matang di masa depan. 

"Aku melakukan planning jauh-jauh hari. Kalau ada kegagalan dan kekecewaan, segera ambil pelajarannya dan move on dengan cepat," pungkas Bonang. 

Kawan Puan harus bisa memiliki semangat seperti Bonang, nih. Untuk Kawan Puan yang penasaran dengan sosoknya, intip di instagram @bonang_myuk! 

(*)

Baca Juga: Rohana Kudus: Pendiri Media Perempuan Pertama Indonesia yang Jadi Pahlawan Nasional!

 



REKOMENDASI HARI INI

6 Bahan Alami untuk Membantu Mengatasi Masalah Biang Keringat