Untuk secara spesifik gejala bulimia tidak ada, namun terdapat beberapa faktor yang dapat mempengaruhi perkembangannya.
Faktor yang dapat mempengaruhi timbulnya gangguan bulimia, seperti, mereka yang memiliki masalah pada kesehatan mental, mereka yang terobsesi untuk memenuhi ekspektasi orang di sekitarnya.
Baca Juga: Awas Telat! 3 Makanan Ini Bisa Bikin Siklus Menstruasi Tidak Teratur
Selain itu, terdapat faktor lain juga seperti, depresi, perfeksionis, dan trauma masa lalu.
Dikutip dari laman Healthline, beberapa penelitian juga menunjukkan bulimia adalah keturunan.
Gejala bulimia
Gejala utama dari seseorang yang mengidap bulimia adalah mengonsumsi makanan secara berlebihan, meski ia tidak merasa lapar.
Hal ini terjadi disebabkan oleh masalah mental seperti, stres atau depresi.
Setelah itu, pengidap bulimia akan merasa bersalah, menyesal, dan membenci diri sendiri.
Kemudian memaksakan tubuhnya untuk mengeluarkan semua makanan yang sudah dilahap.
Cara yang umum mereka lakukan adalah dengan memuntahkan secara paksa atau mengonsumsi obat pencahar.