3. Smoothie
Kombinasi buah-buahan dan sayuran dan mengkonsumsinya secara langsung, tentunya sudah cukup untuk memberikan nutrisi dan energi awal.
Sebagai tambahan kamu bisa memasukan bubuk protein ke dalam campuran smoothie.
"Smoothie akan membantu menghidrasi, dan buah di dalamnya akan menyediakan banyak karbohidrat untuk dibakar," kata Largeman-Roth.
Namun karena termasuk jenis makanan berat, kamu bisa persiapkan sedikitnya 1 jam.
Namun jika hanya mengkonsumsi sedikit kamu bisa mulai berlari setelah 20-30 menit.
Baca Juga: Roti Tawar dan 4 Makanan yang Baik untuk Dikonsumsi Saat Sedang Diare!
4. Roti Panggang Dengan Selai Kacang
Biji-bijian dalam roti gandum menjadi sumber karbohidrat untuk tubuh yang sangat cocok sebagai bahan bakar saat berlari.
Sedangkan selai kacang membantu Anda tetap kenyang hingga waktu makan atau kudapan berikutnya.