- Jangan lewatkan tidur siang
Tidur siang punya banyak manfaat untuk anak, di antaranya bisa mengembalikan energinya dan membantu tumbuh kembangnya.
Biasanya tidur siang ini menjadi kebiasaan yang diterapkan dalam keluarga. Maka, jangan lewatkan tidur siang untuk anak.
Untuk durasi tidur siang, sebaiknya memang jangan terlalu lama. Cukup terapkan 1-2 jam untuk menjaga kebugarannya.
Namun, sebelum anak tidur siang, pastikan ia sudah makan dan minum sehingga tidak tidur siang dalam keadaan lapar. (*)