Lagi Diet? Hindari Mengonsumsi Karbohidrat di Waktu-waktu Berikut Ini

Dinia Adrianjara - Selasa, 23 Maret 2021
(Ilustrasi) Tanda tubuh kelebihan karbohidrat
(Ilustrasi) Tanda tubuh kelebihan karbohidrat iStockphoto

2. Sebagai Makanan Pertama di Pagi Hari

Kamu tentu tahu bahwa karbohidrat berat sebaiknya dihindari di malam hari. Tetapi, mengonsumsinya di pagi hari juga ternyata kurang ideal.

Banyak dari kita mungkin terbiasa makan sereal atau roti, setelah bangun tidur.

Namun banyak dari sumber karbohidrat ini yang dikemas dalam gula atau fruktosa tinggi, yang dapat meningkatkan kadar insulin.

Pilihlah makanan yang mengandung lemak dan protein, yang dapat membantu kamu kenyang lebih lama.

Baca Juga: Tips Pilih Pisang Berdasarkan Tingkat Kematangan untuk Diet Sehat

3. Saat Makan karena Bosan

Mengunyah karena bosan atau mengunyah sesuatu sambil menonton adalah kebiasaan umum, yang sayangnya juga membuat orang rentan mengalami kenaikan berat badan.

Jika kamu kebetulan makan karbohidrat pada larut malam, hal itu dapat menyebabkan lonjakan insulin secara tiba-tiba.

Hal yang sama berlaku untuk sore hari. Maka, pilih cemilan yang lebih sehat seperti kacang-kacangan, biji-bijian atau salad.

Baca Juga: Selalu Gagal Diet? Cobalah 3 Cara Ini Untuk Membantu Penurunan Beratmu

4. Ketika Tidak Bisa Tidur

Saat kamu kurang tidur, hormon akan rusak dan metabolisme tidak seimbang, yang mungkin membuat kamu menginginkan sesuatu yang menenangkan seperti makanan kaya karbohidrat.

Kebiasaan ini harus dikurangi, ya. Sebaiknya konsumsi sesuatu yang dikemas dengan protein atau indeks glikemik rendah.

Waktu tidur yang buruk juga memicu tingginya kortisol, yang membuat tubuh mengalami lonjakan gula berlebih, sehingga buruk bagi kesehatan.

(*)

Sumber: Times of India
Penulis:
Editor: Dinia Adrianjara


REKOMENDASI HARI INI

Dobrak Stigma, Logina Salah Kontestan Pertama Miss Universe dengan Vitiligo dan Status Ibu