- Olahraga
Siapa bilang ibu hamil tak boleh berolahraga, boleh saja kok Kawan Puan. Asalkan olahraga yang dilakukan tidak memberatkan untuknya.
Ibu hamil juga perlu aktif bergerak, supaya kelelahan yang ibu alami di trimester akhir bisa diminimalisir.
Olahraga seperti yoga, jalan kaki bisa menjadi pilihan terbaik bagi ibu hamil. Lakukan olahraga tersebut selama 20 menit setiap harinya dengan rutin di pagi hari.
Selain bisa meningkatkan stamina ibu hamil, olahraga juga membuat tubuh tetap bugar dan sehat jelang persalinan. (*)