Selain Meningkatkan Imun, Ini 4 Manfaat Tertawa untuk Kesehatan

Elizabeth Nada - Rabu, 24 Maret 2021
Selain Meningkatkan Imun, Ini 4 Manfaat Tertawa untuk Kesehatan
Selain Meningkatkan Imun, Ini 4 Manfaat Tertawa untuk Kesehatan foto: freepik.com (free resources)

Ciptakan perasaan positif

Masih berkaitan dengan hormon endorfin, tertawa juga mendorong pelepasan hormon endorfin yang membuat tubuh memiliki perasaan positif dan bahagia.

Dilansir dari Kompas.com, hormon endorfin juga meningkatkan kesejahteraan mental dan mengurangi rasa sakit.

Selain itu, tertawa membuat kita terhubung dengan orang disekitar. Perasaan inilah yang membuat kita terhindar dari rasa kesepian. Bermanfaat bagi orang sekitar, saat kita tertawa pun orang disekitar akan merasakan energi positif yang kita ciptakan.

Baca Juga: Sulit Orgasme? Kenali 4 Masalah Kesehatan Mental yang Jadi Penyebabnya

Tubuh jadi lebih rileks

Dilansir dari Kompas.com, amarah dan konflik berkepanjangan bisa berdampak negatif bagi kesehatan. Saat marah, detak jantung biasanya naik atau jadi tidak beraturan. 

Nah.. faktanya, tertawa dapat  bantu meredam amarah secara instan, lho! Tertawa lepas dapat meredakan ketegangan dan stres fisik. Setelah tertawa pun seluruh tubuh bisa rileks selama 45 menit kemudian.

Seberat apapun hari ini, jangan lupa sempatkan buat tertawa, ya!(*)



REKOMENDASI HARI INI

Dobrak Stigma, Logina Salah Kontestan Pertama Miss Universe dengan Vitiligo dan Status Ibu