Parapuan.co - Menjalankan hubungan jarak jauh memang tidak mudah, terutama saat ingin bercinta dengan pasangan.
Namun, sebetulnya, ada banyak cara yang bisa dilakukan untuk mempererat hubunganmu, salah satunya dengan chat sex atau sexting.
Baca Juga: Perlukah Membuat Perjanjian Pranikah Sebelum Menikah? Simak Alasannya
Sexting merupakan pertukaran pesan yang bersifat erotis secara digital, biasanya melalui ponsel.
Melansir dari Stylo berikut ini empar keuntungan melakukan sexting:
1. Meningkatkan kepuasan seksual
Dalam sebuah studi pada 2015, tertulis bahwa bagi pasangan yang menjalani long distance marriage, rutin melakukan chat sex bisa meningkatkan kepuasan seksual.
Jadi enggak ada salahnya bagi Kawan Puan meluangkan waktu membahas tentang sex melalui pesan singkat bersama pasangan ya.
2. Meningkatkan kepercayaan diri
Saat melakukan chat sex, boleh lo kamu mengirimkan bagian tubuh yang menurutmu dan suami adalah yang terindah.
Ternyata kegiatan ini bisa menambah kepercayaan dirimu loh Kawan Puan.
Sebab, ketika sudah saling berkirim foto, pasti akan muncul kata-kata pujian dari pasanganmu.
Tapi tetap diingat ya Kawan Puan, pastikan file tersebut disimpan dengan aman.
Baca Juga: Bukan Cuma Masa Pacaran Saja, Ini Manfaat Kencan Setelah Menikah
3. Membuat kamu dan pasangan jatuh cinta lagi
Ketika melakukan chat sex pasti berbagai fantasi liarmu dan pasangan akan muncul dan gairah akan meningkat.
Tentunya sangat seru dan membahagiakan.
Dari rasa bahagia yang timbul inilah yang membuat akan merasa jatuh cinta lagi.
4. Mengatasi kebosanan
Kawan Puan selama menjalani long distace marriage kira-kira apa yang kamu rasakan?
Sepertinya kebosanan termasuk salah satunya ya.
Tenang saja Kawan Puan, dengan komunikasi yang baik dan chat sex, bisa membuatmu jatuh cinta, meskipun terpisahkan oleh jarak dan waktu.
Baca Juga: Bukan Uang dan Materi, Lakukan Hal Ini Biar Hidup Semakin Bahagia
Melihat ulasan di atas, boleh lo mencoba aktivitas ini bersama pasanganmu.(*)