Apa Itu People Pleaser? Pahami Pengertian dan 5 Penyebabnya Berikut!

Shenny Fierdha - Minggu, 4 April 2021
Ilustrasi people pleaser
Ilustrasi people pleaser Photo by Alexander Suhorucov from Pexels

3. Mengharap orang lain juga bersikap baik

People pleaser berusaha menyenangkan orang lain dengan harapan bahwa orang tersebut suatu saat akan menyenangkan dirinya pula.

Sayangnya, tidak selalu demikian.

Maksudnya, jika seseorang bersikap baik kepada orang lain, belum tentu orang tersebut akan bersikap baik pula ke kita.

Ini karena ia tidak bisa mengendalikan ucapan maupun perbuatan orang lain.

Orang lain bisa berbicara atau berbuat apapun yang mereka mau, entah itu baik atau buruk.

Akibatnya, people pleaser akan merasa semakin tidak puas dengan orang-orang di sekitarnya jika dia diperlakukan dengan buruk, meski dia sudah bersikap baik.

Baca Juga: Saat Pasangan Mendiamkanmu, Hindari Melakukan Hal-Hal Ini Kawan Puan!

4. Menghindari rasa bersalah jika menolak orang lain

Salah satu ciri people pleaser, seperti yang tadi telah disebutkan, adalah sulit menolak ajakan atau permintaan orang lain.

Ini karena people pleaser akan merasa bersalah jika harus menolak ajakan atau permintaan tersebut.

Demi menghindari rasa bersalah ini, mereka akhirnya mengiyakan semua ajakan atau permintaan dari orang-orang di sekitarnya meski mereka mereka sendiri tidak mau.

Padahal, adalah penting dan wajar untuk menetapkan batasan dengan orang lain.

Dengan menolak ajakan atau permintaan orang lain, ia menunjukkan kalau ia tidak suka atau tidak setuju, sehingga orang berhenti memaksakan kehendaknya kepada kita.

Sumber: Kompas.com,psychologytoday.com,anchortherapy.org
Penulis:
Editor: Arintya