Amati bagaimana cara dia mencintai hingga menyelesaikan masalah.
Jangan terburu-buru untuk sepenuhnya percaya. Tunggu sampai kita benar-benar yakin.
Seorang ahli hubungan percintaan, Melissa Rither Ph.D., menyatakan bahwa seberapa tertutupnya kita, kita pasti merindukan rasa jatuh cinta.
Perasaan yang menakutkan tapi juga menyenangkan itulah yang membuat kita merasa hidup.
Baca Juga: Punya Pasangan Bisa Mendukung, Ini 8 Manfaat Memiliki Hubungan Asmara yang Sehat
Tunjukan kelemahan kita
Mungkin sulit untuk benar-benar terbuka dan jujur dengan orang lain.
Jika kita mau mengatasi rasa takut kita untuk jatuh cinta, cobalah tunjukan kelemahan kita kepada seseorang yang kita pilih.
Keterbukaan emosional penting untuk menjadi lebih dekat dengan orang yang kita sayangi.
Membuka diri dapat memperkuat hubungan kita.