Diet Rendah Karbohidrat Beri Banyak Manfaat untuk Kesehatan Mental

Salsabila Putri Pertiwi - Kamis, 8 April 2021
ilustrasi diet
ilustrasi diet shutterstock.com

Parapuan.co - Diet rendah karbohidrat sedang banyak dilakukan karena terbukti baik untuk kesehatan fisik dan mental.

Makanan rendah karbohidrat nyata dapat memengaruhi suasana hati. Alasannya, mengonsumsi makanan rendah karbohidrat seperti dalam diet keto, telah terbukti berdampak positif pada otak dan sistem saraf.

Pola makan ini juga berguna untuk penderita epilepsi, migrain, demensia, dan alzheimer. Bahkan, diet yang satu ini disebut dapat mengobati gangguan mood hingga mengurangi risiko depresi, lho.

Dengan mengetahui manfaat diet rendah karbohidrat bagi kesehatan mental, mungkin kita bisa mulai mengurangi asupan karbohidrat agar lebih sehat nih, Kawan Puan.

Baca Juga: Sarden Kemasan Bisa Makin Nikmat, Cukup Tambahkan Satu Bahan Ini

Meningkatkan Fungsi Mitokondria

Mitokondria adalah komponen seluler yang menghasilkan energi agar sel berfungsi optimal dan kalau enggak, dapat memicu depresi.

Selain itu, diet rendah karbohidrat juga dapat mengatasi depresi karena penderita depresi biasanya memiliki kadar adenosine triphosphate (ATP) atau senyawa penyedia energi yang lebih rendah.

Diet rendah karbohidrat dapat meningkatkan produksi adenosine triphosphate.

Meningkatkan Fungsi GABA

Asam Gamma-aminobutyric (GABA) adalah neurotransmitter yang memainkan peran kunci dalam mengelola stres, kecemasan, dan suasana hati.

Tingkat GABA yang rendah telah bisa memicu depresi klinis.

Penelitian pada hewan menemukan diet keto dapat meningkatkan kadar GABA dalam sirkulasi, yang berpotensi memperbaiki gejala depresi.

Menurunkan Stres Oksidatif

Kerusakan sel hingga depresi bisa terjadi akibat produksi radikal bebas yang dipicu stres oksidatif. Makanya, pola makan rendah karbohidrat dianggap dapat menjadi solusi.

Pasalnya, pola makan ini bisa menurunkan kadar stres oksidatif sekaligus memperbaiki gejala depresi.

Baca Juga: 5 Makanan yang Cocok Dikonsumsi Saat Melakukan Diet Keto

Mengatur Fungsi Insulin

Insulin adalah hormon yang membantu mengatur kadar gula darah kita, serta berperan dalam depresi dan suasana hati. Fungsi insulin yang terganggu bisa memicu kenaikan berat badan, diabetes tipe 2, dan penyakit jantung.

Enggak hanya itu, insulin yang enggak berfungsi maksimal juga bisa memicu depresi.

Gangguan insulin bisa terjadi karena konsumsi makanan tinggi gula dan pati olahan yang tinggi.

Diet rendah karbohidrat membuat kita membatasi asupan gula dan pati serta mencegah terjadinya gangguan insulin.

(*)

Baca Juga: Begini Cara Tepat Olah Sayur dan Buah Agar Tidak Merusak Kadar Vitamin

Ini Rahasia Memasak Ayam Katsu Crispy ala Restoran Berbintang