Mau Kesehatan Mental Terjaga? Coba Lakukan Diet Rendah Karbohidrat

ilustrasi diet
ilustrasi diet foto: freepik.com

Mengatur Fungsi Insulin

Insulin merupakan hormon yang membantu mengatur kadar gula darah dan berperan aktif dalam depresi dan suasana hati. Saat insulin terganggu, berat badan bisa naik dratsis, terkena diabetes tipe 2 hingga risiko penyakit jantung. 

Selain itu, gangguan insulin yang bisa terjadi karena konsumsi makanan tinggi gula dan pati olahan ini bisa memicu depresi. Oleh karena itu, diet rendah karbohidrat bisa membuat kita membatasi asupan gula dan pati. Lebih lanjut lagi mencegah terjadinya gangguan insulin.

Meningkatkan Fungsi GABA

Asam Gamma-aminobutyric (GABA) merupakan neurotransmitter yang berperan utama dalam mengelola stres, kecemasan, dan suasana hati. Saat tingkat GABA rendah, depresi klinis bisa saja terjadi. 

Berdasarkan penelitian yang dilakukan pada binatang, diet keto dapat meningkatkan kadar GABA dalam sirkulasi dan hal ini memperbaiki gejala depresi.

Meningkatkan Fungsi Mitokondria

Mitokondria adalah komponen seluler yang menghasilkan energi agar sel berfungsi optimal. Saat mitokondria tidak berfungsi maksimal, hal tersebut dapat memicu depresi. 

Baca Juga: Sarden Kemasan Bisa Makin Nikmat, Cukup Tambahkan Satu Bahan Ini