Baca Juga: 4 Hal yang Perlu Kamu Tahu Tentang Stretch Mark, Mengapa Bisa Terjadi?
4. Olahraga dan latian kekuatan otot
Bila sempat, lakukanlah olahraga ringan untuk membuat perut kembali langsing dan tidak menggelambir pasca melahirkan.
Coba lakukan latihan yang mudah dikerjakan di rumah dan tidak butuh banyak waktu, semisal sit-up, push-up, atau yoga.
Melakukan latian kardio juga bisa jadi pilihan.
Kawan Puan dapat mencoba berenang, bersepeda, jogging, dan sebagainya.
Semua olahraga yang menghasilkan keringat baik untuk menghilangkan lemak, sehingga perut kembali kencang dan elastis.
5. Eksfoliasi (scrubbing) kulit
Siapa sangka pengelupasan kulit bisa menjadi cara alami untuk mengencangkan kembali perut yang kendur setelah melahirkan.
Dengan melakukan scrubbing, tidak hanya sel kulit mati yang rontok, berkurang, dan hilang.
Scrubbing juga membantu meningkatkan sirkulasi darah dalam tubuh, sehingga mencegah kulit kendur. (*)