Alami Pregnancy Brain, Berikut Beberapa Upaya yang Bisa Ibu Hamil Lakukan

Saras Bening Sumunarsih - Sabtu, 10 April 2021
Tetap tampil cantik saat hamil, berikut tipsnya
Tetap tampil cantik saat hamil, berikut tipsnya Birdland

Makan makanan bergizi

Saat hamil nafsu makan ibu pasti meningkat. Hal itu wajar terjadi karena memang buah hati dalam kandungan banyak membutuhkan nutrisi.

Makanya, Kawan Puan usahakan untuk mengonsumsi makanan yang mengandung omega 3, contohnya saja ikan salmon.

Kamu juga bisa menambahkan konsumsi telur karena dapat menstabilkan emosi dan meningkatkan kemampuan mengingatmu.

Baca Juga: Cegah Asam Lambung Naik Agar Puasa Lancar dengan 5 Cara Ampuh Ini

Minum air putih

Minum air putih penting selama kehamilan dan untuk pemulihan pasca persalinan.

Hal ini dikarenakan otak kita membutuhkan air agar dapat berfungsi dengan baik.

Kalau Kawan Puan dehidrasi sedikit saja, maka hal tersebut dapat berdampak buruk pada kemampuan berkonsentrasi.

Pasang pengingat

Jika Kawan Puan memiliki jadwal kegiatan yang harus dilakukan, maka akan lebih baik untuk mencatatnya.

Kamu bisa menuliskannya di buku agenda atau memasang alarm pada ponsel kamu.

Bermain game dangan daya ingat

Seperti halnya otot, otak juga membutuhkan latihan.

Maka dari itu, untuk mencegah pregnancy brainKawan Puan bisa bermain game yang menggunakan daya ingat seperti puzzle, sudoku, atau permainan lain.

Nah, itu tadi ya, cara mengontrol pregnancy brain agar Kawan Puan yang sedang hamil tidak menjadi semakin pelupa. (*)

Sumber: healthline.com
Penulis:
Editor: Rizka Rachmania

Usia Sampai Gaya Hidup Jadi Faktor Risiko Pneumonia pada Orang Dewasa