Awas! Punya Pasangan Narsistik Ternyata Bisa Membahayakan Hubunganmu

Alessandra Langit - Senin, 19 April 2021
Ilustrasi pasangan
Ilustrasi pasangan cofotoisme, Getty Images/iStockphoto

Seseorang dengan gangguan kepribadian narsistik pada umumnya sulit untuk bahagia dan mudah kecewa ketika mereka tidak diberi pujuan yang mereka yakini pantas mereka dapatkan. 

Mereka mungkin menemukan hubungan dengan orang lain tidak memuaskan.

Pengaruh bagi hubungan percintaan

Seperti yang disebutkan di atas, seseorang dengan gangguan kepribadian narsistik cenderung bermasalah dengan hubungan bersama orang lain, termasuk hubungan percintaan.

Banyak dari mereka yang menjalin hubungan percintaan hanya untuk mendapatkan pujian, penerimaan, dan validasi semata.

Hubungan tersebut biasa disebut sebagai love bombing.

Melansir dari Cosmopolitan, love bombing adalah adalah taktik manipulatif yang digunakan oleh seseorang yang sangat narsistik. 

Baca Juga: Percintaan Berakhir Kilat, Kenali Love Bombing Dan 4 Tandanya

"Mereka berusaha untuk mendapatkan kasih sayang dan perhatian dari seseorang yang mereka inginkan dengan menampilkan citra diri mereka yang ideal," kata Lori Nixon Bethea, PhD, pemilik Intentional Heart Counseling Service. 

Tujuannya tentu untuk meningkatkan ego dengan mendapatkan pujian dan validasi yang mereka inginkan.

Menurut Ami Kaplan, LCSW, seorang psikoterapis di New York City, love bombing sudah termasuk gejala gangguan kepribadian narsistik.

Sumber: Mayo Clinic,Cosmopolitan
Penulis:
Editor: Rizka Rachmania


REKOMENDASI HARI INI

Komitmen untuk Bawa Perubahan, Frederick-Nanang: Sedikit Bicara, Banyak Bekerja