Jika menemukan perubahan yang tidak wajar dari orang-orang di lingkungan sekitarmu, diharapkan kamu dapat memberikan perhatian lebih ya, Kawan Puan.
Baca Juga: Cerita Kelam Dian Sastro Ditinggal Orang Tua Hingga Ingin Bunuh Diri
3. Beri Dukungan
Saat temanmu ingin melakukan bunuh diri, jangan tinggalkan dia sendiri.
Temani dia dan selalu ajak untuk menceritakan perasaannya agar dia tak memiliki pikiran yang aneh-aneh.
Jika dibutuhkan, kamu juga dapat menemaninya untuk pergi ke bantuan profesional seperti psikolog.
4. Hubungi Pihak Berwenang
Jika temanmu benar-benar ingin bunuh diri dan sudah merencanakannya, kamu bisa menghubungi pihak berwenang sehingga temanmu dapat ditangani oleh ahli.
Baca Juga: Kerasnya Hidup di Kerajaan Inggris, Meghan Markle Sempat Berniat Bunuh Diri Saat Hamil
Untuk mencegah temanmu bunuh diri, kamu juga membutuhkan bantuan orang lain.
Kamu juga bisa mengajak teman atau anggota keluargamu untuk membantu temanmu agar tak bunuh diri.
Atau bila perlu, kamu juga dapat menghubungi keluarga temanmu yang berencana ingin bunuh diri itu.
(*)