Ini Dia 5 Gejala yang Akan Kawan Puan Rasakan Jika Tubuh Kekurangan Vitamin D

Rizka Rachmania - Sabtu, 1 Mei 2021
Makanan mengandung vitamin D
Makanan mengandung vitamin D bit245

Nyeri otot

Beberapa penelitian juga menunjukkan bahwa kekurangan vitamin D menjadi penyebab nyeri dan kelemahan otot.

Saat tubuh kekurangan vitamin D, maka otot akan gampang nyeri dan tak cukup kuat menerima beban dari tubuh.

Jika Kawan Puan mengalami nyeri otot dan curiga itu karena vitamin D, ada baiknya konsultasikan hal tersebut pada dokter.

Rambut rontok

Vitamin D dimetabolisme di kulit oleh sel yang disebut keratinosit. Sel keratinosit ini menghasilkan keratin untuk menjaga kesehatan rambut.

Ketika tubuh tidak mendapatkan vitamin D, maka keratinosit kesulitan memfasilitasi pertumbuhan rambut. Oleh karenanya, Kawan Puan akan mengalami kerontokan rambut.

Baca Juga: 7 Jenis Makanan dengan Kadar Vitamin D Tinggi, Cegah Paparan COVID-19

Gampang jatuh sakit

Vitamin D berperan dalam menjaga kekebalan tubuh. Makanya orang yang kekurangan vitamin D bakal lebih mudah jatuh sakit.

Hal ini dikarenakan sistem kekebalan tubuhnya yang tak cukup kuat. Di samping itu, seseorang yang kekurangan vitamin D juga lebih mudah terinfeksi oleh virus.

Nyeri tulang

Vitamin D telah lama dihubungkan dengan kesehatan tulang. Hal ini benar karena vitamin D membantu tubuh menyerap kalsium.

Vitamin D bertindak sebagai enzim untuk memindahkan kalsium ke tulang.

Oleh karenanya, apabila Kawan Puan kekurangan vitamin yang satu ini pada tubuh, alhasil akan gampang mengalami nyeri tulang, osteoporosis, osteomalacia, dan masalah kerangka.

Menjaga kesehatan tubuh amatlah penting. Cara menjaga tubuh bisa Kawan Puan lakukan dengan mencukupi asupan vitamin serta gizi penting lain.

Usahakan kamu menerapkan pola makan sehat yang mencukupi seluruh kebutuhan gizi tubuh.

Jangan ragu konsultasi pada dokter jika Kawan Puan merasa memiliki masalah dengan pola makan atau kesehatan tubuh.

Sumber: Byrdie
Penulis:
Editor: Rizka Rachmania


REKOMENDASI HARI INI

Kampanye Akbar, Paslon Frederick-Nanang: Kami Sedikit Bicara, Banyak Bekerja