6. The Worrier (Si Tukang Khawatir)
Tidak peduli sebanyak apa uang yang dimiliki, orang dengan tipe kepribadian ini selalu khawatir akan kehabisan uangnya.
Mereka juga kurang percaya diri pada kemampuan untuk mencapai kebebasan finansial.
Selain itu, the worrier juga kerap kali membayangkan berbagai hal buruk yang mungkin terjadi jika ia kehabisan uangnya.
Baca Juga: Baru Mulai Kerja, Ini Kesalahan Umum Fresh Graduate Mengelola Keuangan
Dampak buruk yang sering dialami oleh kepribadian ini adalah terlalu takut memakai uangnya bahkan untuk menikmati hidup.
Sebagai saran, cobalah berkonsultasi dengan ahli keuangan untuk mengatur rencana keuanganmu bila kamu khawatir tidak bisa me-manage uang dengan baik.
Atau berkonsultasilah dengan terapis bila gangguan kecemasan yang dialami sudah terlalu parah.
7. The Saver-Splurger
Jenis kepribadian ini bisa dikatakan gabungan dari personalitas penabung dan pembelanja.
Orang dengan kepribadian ini cenderung menabung, tetapi kemudian dana yang tersimpan itu digunakan untuk membeli berbagai hal yang kurang penting.
Biasanya, saat mereka menabung dan tiba-tiba mengalami stres atau masalah, mereka cenderung membelanjakan tabungannya itu sebagai solusi penghiburan.
Baca Juga: Selain Menawarkan Keuntungan Besar, Ini Ciri Investasi Ilegal Lainnya
Saran, sebelum memutuskan untuk menghabiskan uang di tabungan buat membeli sesuatu, pikirkan dengan matang apakah keputusan tersebut bijak atau tidak.
Pikirkanlah kerja keras yang telah kamu lakukan untuk bisa menabung besaran uang tabungan itu.
Apakah tidak sia-sia untuk membelanjakannya dan mulai menabung lagi dari nol?
Nah Kawan Puan, dari 7 kepribadian di atas mana yang merupakan personalitasmu?
Tulis di kolom komentar ya!
(*)