Parapuan.co - Kawan Puan, menjelang Idul Fitri ternyata bukan hanya busana muslim di toko online yang diskon.
Bahan bakar minyak (BBM) untuk kendaraan dan gas LPG juga akan didiskon oleh PT Pertamina, lho.
Melansir Kompas, promo spesial Hari Raya Idulfitri ini akan digelar selama satu bulan, mulai 1 hingga 31 Mei 2021.
Hal itu disampaikan langsung oleh Corporate Secretary PT Pertamina Patra Niaga, Sub Holding Commercial & Trading Pertamina, Putut Andriatno.
Baca Juga: Catat! Pemerintah Pastikan THR akan Turun H-10 Jelang Lebaran
Syaratnya adalah, kamu perlu menginstal aplikasi MyPertamina terlebih dahulu di ponsel pintarmu.
Untuk promo BBM, kamu bisa menikmati potongan harga produk Pertamax Series dan Dex Series.
"Masyarakat dapat menikmati beberapa penawaran khusus, antara lain harga hemat Rp 300 perliter untuk pembelian Pertamax, Pertamax Turbo, Dexlite, dan Pertamina Dex dengan aplikasi MyPertamina," ujar Putut dalam keterangan tertulis.
Jangan khawatir, potongan harga berlaku di seluruh SPBU yang sudah terkoneksi dengan aplikasi MyPertamina.
Program diskon ini juga berlaku tanpa batasan maksimal pembelian, dan otomatis akan didapatkan ketika pelanggan membayar transaksi melalui aplikasi.
"Untuk SPBU yang sudah terkoneksi dengan MyPertamina dapat langsung dicek melalui website www.mypertamina.id/spbu," imbuh Putut.
Baca Juga: Pemerintah Mengizinkan Salat Tarawih dan Salat Idulfitri di Luar Rumah, Apa Syaratnya?
Sementara itu, untuk elpiji, masyarakat bisa berhemat hingga Rp 135.000 untuk menukar tabung elpiji 3 kg ke Bright Gas.
Untuk trade in dan isi ulang Bright Gas, pelanggan pun tetap perlu menggunakan aplikasi yang sama, yaitu MyPertamina.
Dari situ pelanggan dapat melakukan redeem point sebesar nol untuk memperoleh e-voucher yang digunakan dalam proses pemesanan penawaran trade in dan isi ulang Bright Gas.
Sesudah menerima e-voucher, pelanggan bisa langsung memesan dengan menghubungi PDS 135, nomor WhatsApp 0811-1350-135, atau website https://pds135.com.
Perlu dicatat, pemesanan dibatasi setiap harinya hanya untuk 300 pembeli pertama, ya, Kawan Puan.
Bukan itu saja, kamu juga mendapat kesempatan menikmati penawaran khusus lainnya dari Bright Gas.
Baca Juga: Tak Melulu Kue Kering, Ini Dia Ide Tak Biasa untuk Hampers Lebaran
Pertama, kesempatan hemat hingga Rp 123.000 untuk penukaran 1 tabung elpiji 3 kg ke 1 tabung Bright Gas 5,5 kg.
Kedua, hemat sampai Rp135 ribu untuk penukaran 2 tabung elpiji 3 kg ke 1 tabung Bright Gas 12 kg.
Ada pula penawaran hemat isi ulang Bright Gas 5,5 kg senilai Rp23 ribu dan Bright Gas 12 Kg sebesar Rp 50.000.
Penawaran khusus di atas sudah termasuk ongkos kirim ke alamatmu, lho!
Terakhir, kamu tidak boleh ketinggalan ikut undian yang diadakan Pertamina dalam program ini dengan memanfaatkan transaksi via aplikasi.
"Periode Mei kami akan mengundi langsung 45 pemenang Program BBM yang beruntung," Putut Andrianto menambahkan.
"Jadi selain penawaran harga hemat, masyarakat juga dapat memanfaatkan transaksi yang dilakukan di MyPertamina untuk mengikuti undian BBM dan membawa pulang berbagai hadiah yang menarik bagi pelanggan setia Pertamina," tutupnya. (*)