Manfaatkan Kebijakan DP 0 Rupiah, Ini Cara Tepat Beli Rumah dengan Sistem KPR

Arintha Widya - Selasa, 4 Mei 2021
Perumahan di Kota Kuala Kencana
Perumahan di Kota Kuala Kencana Cahya Yustia Rio

Di bawah ini tips kredit rumah bagi generasi milenials sebagaimana mengutip Lifepal.co.id via Kontan:

1. Pahami dirimu, apakah kamu layak kredit rumah?

Kawan Puan, sebelum mulai mencicil rumah, pihak bank atau lembaga penyedia kredit akan menilai kelayakanmu.

Mereka akan mensurvei pekerjaan dan kondisi keuanganmu untuk memastikan apakah kamu bisa mengangsur tepat waktu nantinya.

Untuk itu, kamu perlu memperhatikan apakah nilai asetmu bisa menutup nilai utang yang akan kamu ajukan.

Kalau nilai utang malah lebih besar, sebaiknya kamu menunda membeli rumah dan menabung dulu.

Baca Juga: Pertimbangkan 4 Hal Penting Ini Sebelum Membuat Kartu Kredit

 2. Pastikan dana darurat tersedia

Apabila kamu tidak mempunyai dana darurat, jangan dulu membeli rumah dengan sistem kredit.

Pastikan setidaknya kamu memiliki dana darurat yang jumlah idealnya senilai 3 hingga 6 kali pengeluaran bulanan sebelum memulai KPR.

3. Berinvestasi

Kendati tersedia KPR tanpa uang muka, kamu tetap perlu melakukan investasi dana ketika sudah mantap akan membeli rumah.

Investasi ini mungkin akan membantu meringankan beban cicilanmu kalau-kalau ada saat di mana kamu kesulitan mengangsur nantinya.

Sumber: tribunnews,Kontan.co.id
Penulis:
Editor: Citra Narada Putri


REKOMENDASI HARI INI

Ada Budi Pekerti, Ini 3 Film Indonesia Populer yang Bertema Guru