Hati-Hati Naik! Ini Tips Agar Kadar Gula Darah Terjaga saat Lebaran

Firdhayanti - Kamis, 13 Mei 2021
Ilustrasi makanan khas lebaran.
Ilustrasi makanan khas lebaran. MielPhotos2008

2. Awali dengan makanan manis

Saat ingin mengawali makanan, cobalah mengonsumsi beberapa kurma atau buah terlebih dahulu.

Hal ini akan membantumu untuk tidak mengonsumsi makanan manis secara berlebihan.

3. Perhatikan menu yang diambil

Saat mengambil makanan, perbanyaklah porsi sayur yang kamu ambil.

Sayur yang kaya akan banyak serat akan membuatmu lebih cepat kenyang.

Hal ini bisa menyebabkan kamu tahan kenyang lebih lama.

Baca Juga: Lebaran di Tengah Pandemi, Jangan Lupa Terapkan Pencegahan Covid-19

4. Tinggalkan meja setelah selesai

Setelah kamu menikmati makanan, tinggalkan meja makan.

Dengan meninggalkan meja makan, kamu tidak akan tergoda untuk mencoba lebih banyak yang dapat ditampung oleh kadar glukosa darah atau perutmu.

Tetaplah mengonsumsi makanan manis dan berlemak dalam jumlah sedang.

5. Minum air putih

Minum air putih penting untuk mencegah dehidrasi setelah puasa berkepanjangan.

Selain itu, minum air putih juga sangat penting terutama setelah makan makanan manis karena ginjal akan menggunakan air untuk mengeluarkan gula dari sistem.

Usahakan minum satu cangkir air setiap jam.

Viral di TikTok Urutan Mandi yang Benar, Ini Penjelasan dari Ahli