Hadapi Perasaan Cemas dan Takut setelah Resign? Atasi dengan Cara Ini!

Vregina Voneria Palis - Sabtu, 5 Juni 2021
Mengatasi perasaan cemas dan takut setelah resign
Mengatasi perasaan cemas dan takut setelah resign

Pergi jalan-jalan

Kawan Puan, kamu bisa menghilangkan perasaan takut, gelisah atau cemas setelah keluar dari pekerjaan dengan pergi berlibur atau sekadar jalan-jalan.

Tidak perlu pergi berlibur dengan budget mahal untuk bisa bersenang-senang dan menghibur diri.

Kamu bisa melakukan perjalanan sederhana seperti pergi ke rumah sanak saudara atau keluarga dekat untuk berlibur.

Baca Juga: Frustasi di Kantor Baru? Yuk, Kenali New Job Blues dan Cara Mengatasinya

Membuat rencana baru

Kawan Puan, jika kamu masih belum memiliki rencana setelah memutuskan keluar dari pekerjaan, maka buatlah.

Ketidakpastian tanpa adanya rencana hanya akan membuatmu lebih cemas dan khawatir.

Tetapkan tujuan harian, mingguan atau bulanan. Buatlah jadwal kegiatan atau rencana langkah karier selanjutnya.

Sumber: Bustle
Penulis:
Editor: Arintya