2. Mulai dengan Jenis Olahraga Ringan
Sebagai permulaan, Kawan Puan dapat memilih jenis olahraga yang ringan seperti jalan kaki, bersepeda, atau berenang.
Jenis olahraga ini dapat membantu menenangkan ketegangan pada bagian perut kamu usai melahirkan.
Bagi kamu yang masih memiliki bekas luka jahitan di perut, disarankan untuk konsultasi dengan dokter sebelum mencoba untuk berolahraga.
3. Olahraga di Rumah
Sebagai permulaan, kamu dapat melakukan olahraga ringan yang dapat dilakukan di dalam ruangan.
Kamu dapat melakukan aktivitas fisik ini pada saat si kecil sedang tidur siang.
Untuk melakukan olahraga, kamu dapat meminta tolong pada pasangan untuk sesaat menjaga si kecil.
4. Jangan tergoda untuk menurunkan berat badan
Setelah melahirkan, sebagian dari kamu mungkin berpikir untuk menurunkan berat badan.
Perasaan tersebut wajar kamu rasakan, tetapi alangkah baik untuk tidak melakukannya secara terburu-buru.
Perlu diingat, tujuan dari mulai berolahraga kembali setelah melahirkan adalah untuk membuat tubuh kembali bugar dan menjaganya tetap sehat.
Baca Juga: Pentingnya Olahraga Bagi Suami Istri dalam Mempersiapkan Promil