5 Buku Rekomendasi Maudy Ayunda Ini Bahas Pengembangan Diri, Apa Saja?

Alessandra Langit - Sabtu, 4 September 2021
Rekomendasi buku pengembangan diri pilihan Maudy Ayunda
Rekomendasi buku pengembangan diri pilihan Maudy Ayunda Instagram @maudyayunda

3. Why We Sleep karya Matthew Walker

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by Maudy Ayunda (@maudyayunda)

Buku ini membahas esensi dari kegiatan istirahat itu sendiri bagi kehidupan manusia.

Di zaman modern ini, kita sering menyepelekan tidur, lebih memilih untuk terus-terusan bekerja atau bersenang-senang hingga larut.

Padahal tidur diciptakan untuk mendorong keutuhan sistem tubuh, pikiran, dan kesehatan mental manusia.

Lewat buku ini, kita akan memahami hubungan antara kegiatan tidur dengan manusia, yang rumit tapi sebenarnya harus dipertahankan.

Baca Juga: 4 Buku yang Gambarkan Suasana Perang Afghanistan di Masa Lalu, Salah Satunya Kite Runner

4. Sapiens: A Brief History of Humankind karya Yuval Noah Harari

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by Maudy Ayunda (@maudyayunda)

Buku ini menjelaskan sejarah singkat Sapiens atau spesies umat manusia, dari mulai cikal bakal kelahirannya sampai zaman kita sekarang.

Diikuti dengan data dan fakta, buku ini menjabarkan berevolusi dan tahapan-tahapan perkembangan manusia dari satu peradaban ke peradaban lainnya.

Selain itu, lewat buku ini kita bisa menemukan nilai-nilai dan esensi hidup sebagai manusia yang sebenarnya.

Pembaca akan diminta untuk berpikir kritis dan merefleksikan diri sendiri sebagai manusia pada setiap halamannya.

Sumber: Instagram,gramedia.com
Penulis:
Editor: Linda Fitria