Namun, saat ia duduk di bangku Sekolah Menengah Pertama (SMP), semuanya berubah.
Anak dari Supriyono dan Resti Suciati ini justru mampu meraih posisi 10 besar.
Hal tersebut disebabkan karena lingkungan sekolahnya yang mendukung.
Baca Juga: Inilah Profil Mary Barra, CEO Perempuan Pertama dalam Industri Mobil
Menginjak Sekolah Menengah Atas (SMA), Fahayu semakin berkembang.
Ia masuk ke dalam kelas IPA unggulan dan mengikuti berbagai lomba, termasuk Olimpiade Sains Nasional (OSN).
Masuk kelas IPA, Fahayu justru mengikuti OSN di bidang IPS dan menjadi satu-satunya siswi jurusan IPA yang berlaga di bidang IPS.
Saat ditanya, ia mengaku bahwa teman-temannya sudah berprestasi di bidang yang sama.
"Alhasil, agar mengurangi persaingan di bidang IPA, saya ikut IPS saja," ungkap dia.
Hasilnya, ia lolos juara 4 tingkat provinsi dan menjadi finalis tingkat nasional di bidang ekonomi.