Fenomena First Night Effect, Mengapa Kita Kesulitan Tidur di Tempat Baru?

Ericha Fernanda - Selasa, 7 September 2021
First night effect, sebuah fenomena kesulitan tidur di lingkungan baru
First night effect, sebuah fenomena kesulitan tidur di lingkungan baru Marcos Calvo

Parapuan.co - Saat kita merasa kesulitan tidur di suatu tempat atau suasana baru, maka itulah waktu dimana kita merasakan fenomena first night effect.

First night effect memang kerap dialami oleh orang-orang. Awalnya, memang perlu beradaptasi dengan lingkungan yang baru.

Sistem tubuh kamu melacak apapun yang ada di sekitarmu, apakah aman atau justru sebaliknya.

Baca Juga: Manfaat Mindful Eating, Tren Menikmati Makanan dengan Kesadaran Penuh

Kesulitan tidur di tempat baru ini memang membuat tidak nyaman, meskipun itu di kamar hotel atau rumah teman.

Oleh karena itu, apa alasan sebenarnya di balik susah tidur nyenyak di tempat baru? Simak penjelasan apa itu first night effect dari Bright Side berikut.

Fenomena First Night Effect

Fenomena berusaha untuk tidur saat berada di lingkungan baru disebut first night effect (FNE) atau efek malam pertama.

Karena menjadi masalah umum bagi banyak manusia, para ilmuwan di Brown University Amerika Serikat menelusuri penyebab FNE yang bisa dijelaskan secara ilmiah.

Penelitian melibatkan 35 sukarelawan sehat. Mereka diundang untuk menghabiskan dua malam di laboratorium dengan jeda satu minggu di antara malam tersebut guna meneliti aktivitas otak mereka.

Peneliti menemukan adanya asimetri pada kedalaman tidur antara bagian otak kiri dan kanan.

Belahan otak kiri tidak dalam keadaan tidur sedalam otak kanan. Hal itu lebih rentan dan sensitif terhadap suara aneh atau potensi bahaya.

Satu minggu kemudian, pada malam kedua di laboratorium, kedalaman tidur di antara belahan otak kiri dan kanan jauh lebih simetris.

Meski FNE sebagai sebuah fenomena cukup menarik, namun bisa jadi membawa banyak masalah bagi mereka yang terus-menerus mengalaminya.

Baca Juga: Ini 5 Tips Mengatasi Coronasomnia, Kesulitan Tidur Akibat Stres

Kurang tidur dapat menyebabkan masalah seperti obesitas, tekanan darah tinggi, bahkan meningkatkan risiko diabetes.

Para ahli mengatakan bahwa otak dapat dilatih untuk melawan FNE ketika seseorang sering mengalaminya.

Tips Mengatasi First Night Effect

Fenomena FNE mungkin sulit dihindarkan bagi sebagian orang karena tempat baru bisa menjadi lingkungan yang membahayakan menurut sistem otak.

Akan tetapi, ada tips praktis yang dapat membantu seseorang mengatasi kesulitan tidur di tempat baru ini.

Tujuannya adalah membuat tempat asing itu menyerupai kamar tidurmu sendiri. Simak, tipsnya berikut.

 

1. Bawalah sesuatu yang familiar

Bawalah bantal, piyama, boneka, guling, atau lakukan aktivitas sebelum tidur, misalnya minum susu atau air hangat.

2. Pertahankan rutinitas tidur 

Cobalah untuk pergi tidur pada waktu yang sama persis seperti yang biasa kamu lakukan di rumah.

3. Buatlah tempat baru seakrab mungkin

Jika memungkinkan, cobalah memesan kamar hotel dengan ukuran tempat tidur yang sama dengan yang kamu miliki di rumah atau mengatur pendingin udara dengan suhu yang sama.

Jadi, begitulah penjelasan ilmiah dari fenomena first night effect yang membuat kesulitan tidur di tempat baru ya, Kawan Puan.

Pernahkah kamu mengalami efek malam pertama? Bagaimana cara kamu mengatasinya?

Baca Juga: Mengenal Coronasomnia, Gangguan Tidur Akibat Stres selama Pandemi Covid-19

(*)

Sumber: Bright Side
Penulis:
Editor: Rizka Rachmania


REKOMENDASI HARI INI

Ada Budi Pekerti, Ini 3 Film Indonesia Populer yang Bertema Guru