Kurangi Risiko Penyakit Alzheimer dengan Melakukan 5 Hal Ini

Anna Maria Anggita - Selasa, 21 September 2021
Cara mencegah penyakit alzheimer yang bisa memengaruhi ingatan di otak kita.
Cara mencegah penyakit alzheimer yang bisa memengaruhi ingatan di otak kita. LightFieldStudios

Parapuan.co - Kawan Puan, penyakit alzheimer merupakan bentuk demensia yang paling umum.

Dilansir dari Harvard Health Publishing, penyakit alzheimer ini ditandai dengan akumulasi dua jenis protein di otak yakni kusut (tau) dan plak (amiloid-beta).

Di mana nantinya kondisi penyakit alzheimer ini membunuh sel-sel otak dan mampu merenggut nyawa.

Baca Juga: Hari Alzheimer Sedunia, Ini 5 Jenis Makanan untuk Cegah Alzheimer

Diketahui pula bahwa penyakit alzheimer tidak ada obatnya lho, Kawan Puan.

Namun demikian, Kawan Puan tenang saja, karena penyakit alzheimer itu bisa dicegah dengan melakukan beberapa rutinitas.

Berdasarkan informasi dari Alzheimer's Indonesia, bertepatan dengan Hari Alzheimer Sedunia, yuk simak berikut lima hal yang wajib kamu lakukan untuk mencegah penyakit alzheimer.

1. Bergerak lebih banyak dan olahraga

Aktivitas fisik dan olahraga merupakan cara pencegahan yang sangat efektif karena mampu membantu mengontrol tekanan darah dan berat badan.

Sehingga risiko seseorang mengalami diabetes tipe 2 dan beberapa jenis kanker juga menurun.

Di samping itu olahraga juga membuat seseorang menjadi lebih bahagia dan berenergi untuk menjalani aktivitas sehari-hari.

2. Menjaga kesehatan jantung

Kawan Puan, meskipun alzheimer berhubungan dengan otak, tapi hal ini juga berhubungan dengan jantung.

Maka dari itu jagalah kesehatan jantung dengan menghindari beberapa hal seperti merokok dan jauhi pemicu hipertensi.

Selain itu, Kawan Puan juga perlu menjauhi makanan yang berkolesterol tinggi dan penyebab obesitas serta diabetes lainnya.

Hal ini dikarenakan kebiasaan tersebut mampu merusak pembuluh darah dan meningkatkan risiko jantung serta stroke, yang juga berkontribusi dalam mengembangkan demensia di kemudian hari.

Baca Juga: Hari Alzheimer Sedunia, Berikut Ini Fakta-fakta Terkait Penyakit Alzheimer

3. Konsumsi buah dan sayuran segar

Makanan merupakan bahan bakar untuk tubuh dan otak manusia.

Jadi supaya tubuh dan otak semakin sehat serta bisa bekerja dengan baik pastikan Kawan Puan mengonsumsi makanan sehat dengan gizi seimbang.

Di antaranya sereal, buah-buahan, ikan, kacang-kacangan, serta berbagai sayuran yang membantu mengurangi risiko demensia.

Tak lupa pula untuk menghindari makanan dengan lemak jenuh, gula, dan garam yang tinggi karena bisa meningkatkan risiko penyakit jantung.

4. Merangsang otak

Kawan Puan, cobalah merangsang otakmu secara jasmani, mental, dan spiritual.

Kegiatan menantang otak ini membantu menciptakan neuron otak baru dan meningkatkan koneksi di antara sel-sel otak.

Hal ini bisa melawan efek berbahaya dari penyakit alzheimer dan patologi demesia lainnya.

Kegiatan yang bisa dilakukan itu misalnya Kawan Puan belajar bahasa baru atau mencari hobi yang belum pernah dicoba sebelumnya.

Baca Juga: Belum Ada Obatnya, Lakukan Hal Berikut Ini untuk Cegah Alzheimer!

5. Bersosialisasi 

Tentunya bersosialisasi untuk mencegah penyakit alzheimer itu dengan melakukan kegiatan positif ya, Kawan Puan.

Pasalnya aktivitas sosial itu baik untuk kesehatan otak karena dapat merangsang otak untuk bekerja.

Alhasil membantu mengurangi risiko demensia dan depresi.

Nah, jadi luangkan waktu sejenak untuk sekadar berbincang-bincang bersama teman dan keluarga.

Ternyata mencegah penyakit alzheimer itu mudah ya, di sisi lain mencegah itu memang lebih baik daripada mengobati ya, Kawan Puan? (*)

Sumber: Harvard Health Publishing,Alzheimer's Indonesia
Penulis:
Editor: Rizka Rachmania


REKOMENDASI HARI INI

Kampanye Akbar, Paslon Frederick-Nanang: Kami Sedikit Bicara, Banyak Bekerja