2. Cat-cow stretch
Pose yoga klasik ini bekerja untuk menargetkan punggung dan dada ini merupakan salah satu dari 6 jenis olahraga untuk perempuan yang ingin mengencangkan lengan.
Melakukan pengulangan pose cat-cow bisa menjadi cara yang baik untuk pengurangan titik yang mengurangi lemak dari area tertentu di sekitar dada dan perut bagian atas.
Cara melakukannya yakni:
- Posisi merangkak di permukaan rata. Pergelangan tangan harus berada di abwah bahu dan lutut di bawah pinggul dengan jari-jari kaki harus dimasukkan ke dalam.
- Tarik napas dan buat perut rileks. Lengkungkan punggung ke arah permuakaan, miringkan tulang ekor dan cobalah untuk mendongak ke atas.
- Tahan posisi ini selama 2-3 detik.
- Buang napas dan lengkungkan tulang belakang arah atas dan selipkan dagu ke dada. Ulangi gerakan ini 20-25 kali setiap pagi.
Baca Juga: 5 Bahan Pakaian Olahraga untuk Perempuan yang Bisa Kamu Coba
3. Overhead Tricep Extention
Trisep merupakan kelompok otot penting di area lengan atas.
Maka, menggabungkan latihan yang mengencangkan dan mengkondisikan trisep akan mengurangi munculnya kulit kendor dan kendur, terutama di sekitar ketiak
Salah satu cara yang baik untuk melakukannya adalah dengan menggunakan segala bentuk pemberat tangan, halter, atau beberapa pemberat buatan yang ada di rumah.
Cara melakukannya sebagai berikut:
-Berdiri tegak, dengan kaki dan bahu terbuka lebar. Pegang dumbbell tepat di atas kepala dengan lengan terentang.
- Genggam siku dengan tangan yang lain untuk menopang.
-Sekarang, lipat siku sehingga halter diturunkan di belakang kepala.
- Rentangkan lengan kembali ke posisi awal.
Aktivitas fisik mengencangkan lengan satu ini juga bisa Kawan Puan lakukan di rumah.