Awas! Inilah 7 Kesalahan sebelum Olahraga yang Wajib Kamu Hindari

Ericha Fernanda - Rabu, 27 Oktober 2021
Keslahan sebelum olahraga
Keslahan sebelum olahraga Yagi-Studio

Parapuan.co - Sebelum olahraga, seseorang diharuskan untuk melakukan pemanasan selama beberapa menit guna mencegah cedera.

Persiapan olahraga sebenarnya tidak lama, namun perlu dipehatikan berkaitan kesalahan-kesalahan yang perlu dihindari sebelum mulai olaharaga.

Seperti melansir Bright Side, agar rutinitas olahragamu semakin bugar dan terhindar dari cedera, hindari tujuh kesalahan ini.

1. Jangan mulai berolahraga dengan perut kosong

Jika kamu belum makan apa pun beberapa jam sebelum berolahraga, tubuh akan menggunakan protein sebagai bahan bakar.

Artinya, kamu akan memiliki lebih sedikit protein untuk memperbaiki dan membangun ototmu.

Baca Juga: Wow! Ini 7 Manfaat Senam Aerobik untuk Kesehatan Fisik dan Mental

2. Jangan minum terlalu banyak air sebelum berolahraga

Sangat penting untuk terhidrasi dengan baik sebelum berolahraga, tetapi hindari minum terlalu banyak air karena darah akan mencoba menyeimbangkan kadar garam.

Akibatnya, sel-sel membengkak dan kamu bisa mengalami gejala seperti pusing, nyeri, mual, hingga muntah.

3. Jangan tidur siang terlalu lama

Tidak apa-apa tidur siang sebentar sebelum berolahraga, lakukan power nap atau tidur sekitar 30 menit untuk meningkatkan fokus dan energimu.

Jika kamu tidur telalu lama, maka akan membuat tubuhmu merasa lebih lesu dan mengurangi minat berolahraga.

4. Jangan memakai pakaian ketat atau terlalu longgar

Pilih pakaian dan celana olahraga yang nyaman dan sejuk, yang membuatmu bebas bergerak dan kulit bisa bernapas.

Selain itu, pilihlah pakaian olahraga berbahan katun karena berfungsi paling baik dalam menyerap keringat.

Baca Juga: Tips Olahraga Lari untuk Pemula, Bisa Jadi Rutinitas Sehat Harianmu!

5. Jangan lakukan peregangan statis

Peregangan statis biasanya digunakan untuk pendinginan, jika kamu melakukan di awal pemanasan dapat mengurangi kinerja dan produksi tenagamu.

Jaga kesehatan ototmu agar tidak rusak dengan variasi pemanasan dinamis dan statis supaya seimbang.

6. Jangan mulai berolahraga tanpa istirahat dengan benar

Membiarkan dirimu beristirahat akan memberi otot kesempatan untuk pulih, mengurangi ketegangan, dan mencegah kelelahan.

Melakukan istirahat dengan benar setelah berolahraga dapat membuatmu tidur lebih nyenyak, risiko cedera akan berkurang, dan produktivitas akan meningkat.

Baca Juga: Agar Tetap Bugar, ini 4 Gerakan Mudah Berolahraga di Tangga Rumah

7. Jangan minum kopi

Mencerna terlalu banyak kafein dapat menyebabkan kontraksi yang terkumpul di usus besar, akibatnya dapat meningkatkan keinginan buang air besar.

Memang kopi bisa menjadi minuman penambah energi bagi sebagian orang, namun hindari mengonsumsi kopi sebelum olahraga.

Jadi, itulah tujuh kesalahan sebelum olahraga yang wajib kamu hindari ya, Kawan Puan. Stay healthy!

Sumber: Bright Side
Penulis:
Editor: Dinia Adrianjara


REKOMENDASI HARI INI

Awas! Inilah 7 Kesalahan sebelum Olahraga yang Wajib Kamu Hindari