Viral Usai Tinggal di Panti Jompo, Trimah Ungkap Pesan dari Anaknya

Firdhayanti - Selasa, 2 November 2021
Trimah di Griya Lansia Husnul Khatimah, Wajak, Kabupaten Malang
Trimah di Griya Lansia Husnul Khatimah, Wajak, Kabupaten Malang KOMPAS.COM/ ANDI HARTIK

"Mereka bilang, 'Ma, hati-hati, yang sabar ya, Mama sabar di sini. Saya bilang iya saja," kata Trimah saat ditemui Kompas.com di Griya Lansia Husnul Khotimah, Senin (1/11/2021).

Trimah sendiri merupakan warga Magelang, Jawa Tengah yang sempat tinggal bersama anaknya yang di Pekalongan.

Kemudian, Trimah pindah dan tinggal bersama anaknya yang di Jakarta.

Ia tinggal di rumah kontrakan sampai masa kontraknya habis sebelum akhirnya dititipkan di Griya Lansia.

Baca Juga: Ingin Mencegah Demensia di Hari Tua? Lakukan Kegiatan Ini dari Sekarang

Trimah mengatakan, suami dari anaknya yang di Jakarta bekerja sebagai tukang ojek.

Sedangkan anak laki-lakinya bekerja sebagai buruh sopir di Jakarta dan terkena PHK akibat pandemi Covid-19.

Adapun suami dari anaknya di Pekalongan juga bekerja sebagai sopir.

Trimah mengaku sudah betah di tempatnya yang sekarang. Dia mengaku tidak akan mau meski dijemput oleh anaknya.

"Tidak mau udahan. Di sini saja ada yang merawat daripada disia-siakan," kata dia.

Sumber: Kompas.com
Penulis:
Editor: Linda Fitria


REKOMENDASI HARI INI

Kampanye Akbar, Paslon Frederick-Nanang: Kami Sedikit Bicara, Banyak Bekerja