Soal berikutnya juga membuat sang perempuan geram, yakni soal yang terdengar sangat seksis.
"Contoh tugas anak perempuan di rumah adalah...." bunyi soal selanjutnya.
Soal tersebut memiliki pilihan jawaban; "mencuci piring", "memperbaiki genting", "mencari nafkah", dan "melindungi keluarga".
Diketahui dalam soal tersebut, jawaban yang benar adalah "mencuci piring".
Perempuan dalam video pun merasa bahwa jawaban tersebut tidak ada yang salah atau benar karena perempuan mampu berperan di semua pilihan.
"Jadi kalau aku pilih benerin genting salah? Ada lho anak perempuan yang bisa itu," kata perempuan tersebut dengan tegas.
Baca Juga: Ayah Bukan Hanya Pencari Nafkah, Ini Peran Pentingnya dalam Keluarga
Nah, video dan narasi perempuan itu memantik diskusi netizen di Twitter.
Beberapa orang merasa tidak ada masalah dengan soal tersebut karena sudah ada peran yang sesuai dengan konstruksi sosial yang menjadi pedoman masyarakat.
"Anak kecil belajar kan bukan dari pengalaman hidup/nasibnya. ini soal mayoritas dan kewajiban laki laki itu bekerja mencari nafkah," kata netizen @xiixiilia.
Namun banyak juga yang merasa bahwa soal tersebut membuat anak terpaku pada stigma sosial tertentu.