Terkait kekerasan pada perempuan di tempat kerja, membangun kesadaran menjadi hal utama dapat dilakukan.
"Terdapat misi utama membangun basis utama kesadaran di level pekerja dengan platform di Never Okay Project, hingga saat ini ada lebih dari 100 cerita dari para penyintas," tambah Alvin.
Hal ini perlu penguatan bukan hanya dari sisi komunitas tapi di level strategis.
Kemudian, ada dua riset di tahun lalu, pertama riset pelecehan seksual di tempat kerja selama pandemi.
Riset lainnya yakni potret kondisi pelecehan seksual di tempat kerja.
Untuk diketahui, permasalahan pelecehan di tempat kerja merupakan problem struktural yang perlu solusi secara struktural pula, seperti yang diungkapkan Alvin.
Kemudian apa yang dapat dilakukan penyintas dan saksi pelecehan seksual di tempat kerja?
Baca Juga: Jenis Kekerasan pada Perempuan di Bawah Umur Berbentuk Kejahatan Siber
Apa yang dapat dilakukan untuk mencegah pelecehan seksual di tempat kerja?
Intervensi Level Individu
1. Kenali
Sebagai penyintas
- Tingkatkan kesadaran dan pengetahuan seputar Sexual Harrasment in the Workplace.
- Periksa peraturan seputar pelecehan seksual di tempat kerja. Usulkan bila tidak ada.
- Tingkatkan sensitivitas gender.
- Bangun kultur kerja yang sehat.
Langkah-langkah ini termasuk ke dalam kategori preventif.
Selanjutnya, berikut yang dapat dilakukan saat ada kejahatan seksual di tempat kerja.