Jenis olahraga untuk perempuan pasca kelahiran
Selain melatih dasar panggul, berjalan adalah cara yang bagus bagi sebagian besar ibu baru untuk berolahraga.
Berjalan kaki di luar ruangan dan menghirup udara segar dapat meningkatkan kesehatan mental dan membantu melindungi dari depresi pasca melahirkan.
Lebih lanjut, kamu dapat mengajak bayi jalan-jalan di kursi dorong atau gendongan.
Saat kekuatan telah kembali, Kawan Puan dapat memperluas rutinitas berjalan dengan mempercepat dan berjalan lebih lama.
Baca Juga: Nagita Slavina Melahirkan, Ini 4 Olahraga untuk Perempuan Percepat Pemulihan Pasca Caesar
Jika merasa lelah, perhatikan tubuh dan jangan berlebihan.
Waktu memulai latihan dasar panggul
Ibu pasca melahirkan dapat mulai melakukan latihan dasar panggul (kegel) segera setelah merasa siap.
Melakukan latihan dasar panggul dapat melindungi dari inkontinensia stres.
Kamu juga dapat mulai melakukan latihan perut yang lembut segera setelah melahirkan.
Aktivitas fisik ini dapat membantu kamu mendapatkan kembali kekuatan dan menopang punggung.