Misalnya, dengan mengonsumsi kopi atau kafein berlebihan, merokok, atau bahkan memaksakan diri untuk mengurangi waktu tidur.
Dalam jangka panjang, kebiasaan buruk ini bisa menyebabkan kerugian untuk diri sendiri, sebagai contoh ketergantungan akan kafein.
5. Depresi
Selain bisa memengaruhi poduktivitas dan hilangnya work-life balance, sering lembur berpotensi menyebabkan depresi.
Melansir Jurnal PLoS ONE dari Glints, terlalu sering lembur bisa memengaruhi kesehatan mental dan meningkatkan risiko depresi hingga dua kali lipat.
Baca Juga: Wanita Karir Perlu Tahu, Multitasking Berpengaruh pada Produktivitas dan Kesehatan Otak
Sebab, saat lembur, kamu akan kekurangan waktu untuk istirahat dan melakukan aktivitas lainnya.
Kawan Puan, meskipun lembur merupakan hal yang lumrah untuk karyawan, sebaiknya jangan berlebihan dan terlalu sering, ya.
Pasalnya, kesehatan fisik serta mental dan waktu istirahat kamu ialah yang terpenting untuk memastikan performa saat bekerja tetap maksimal. (*)