3. Karyawan dan kolega merasa dipercaya perusahaan
Budaya di lingkungan kerja ramah keluarga membuat perusahaan semakin percaya pada karyawan maupun koleganya.
Baca Juga: Berdasarkan Survey, Kondisi Kesehatan Mental Ibu Berkarier Terganggu Sejak Pandemi
Pasalnya, lingkungan kerja seperti itu dapat menunjukkan bahwa antara perusahaan dan karyawan ada transparansi.
Pihak perusahaan tetap yakin karyawannya menyelesaikan tugas dengan baik walau sebagian waktunya digunakan untuk mengasuh anak.
4. Peran karyawan di perusahaan lebih dihormati
Kelebihan lainnya dari tempat kerja ramah keluarga adalah, peran karyawan bisa lebih dihormati dan dihargai.
Tak hanya peran dan tanggung jawab terkait posisinya di perusahaan, tetapi juga peran karyawan sebagai orang tua.
Bahkan saat bekerja jarak jauh atau WFH, perusahaan bisa memaklumi seandainya karyawan meminta izin untuk mengasuh anak mereka.
Selagi tugas dan pekerjaannya dapat diselesaikan dengan baik, hal itu tentu tidak jadi masalah.
Baca Juga: 3 Tips Mengelola Stres untuk Para Ibu yang WFH, Kawan Puan Perlu Coba!
(*)