Tips Turunkan Kadar Kolesterol Bagi Wanita Karir, Salah Satunya Rutin Olahraga

Ratu Monita - Kamis, 3 Februari 2022
Menurunkan kolesterol bagi wanita karir.
Menurunkan kolesterol bagi wanita karir. Asia-Pacific Images Studio

3. Mengurangi Makanan dengan Kandungan Lemak Trans

Kandungan lemak trans biasanya tercantum pada label makanan sebagai minyak sayur terhidrogenasi parsial.

Kandungan ini sering digunakan di margarin, kue, biskuit, dan kue yang dibeli di toko.

Lemak trans dianjurkan untuk tidak dikonsumsi karena mampu meningkatkan kadar kolesterol secara keseluruhan.

4. Rutin Berolahraga

Selain menjaga pola makan, rutin berolahraga juga menjadi solusi tepat untuk menurunkan kadar kolesterol jahat dan meningkatkan kadar kolesterol baik. 

Cukup lakukan olahraga setidaknya 30 menit sehari sebanyak lima kali dalam seminggu.

5. Tidak Merokok

Berhenti merokok dapat meningkatkan kadar kolesterol baik dalam tubuh.

Tak hanya itu, 20 menit setelah seseorang berhenti merokok, tekanan darah dan detak jantung akan kembali pulih dari lonjakan akibat rokok

Selanjutnya, di tiga bulan setelah berhenti, sirkulasi darah dan fungsi paru-paru pun akan mulai membaik dan dalam waktu satu tahun setelah berhenti, risiko penyakit jantung akan menurun.

Demikian tips menurunkan kadar kolesterol untuk wanita karir yang disibukkan dengan beragam aktivitas pekerjaan. Semoga membantu!

(*)

Baca Juga: Catat! Begini 4 Persiapan Penting jika Ingin Kerja di Luar Negeri



REKOMENDASI HARI INI

3 Tips Manfaatkan Uang Pesangon PHK Jadi Modal untuk Wirausaha