Parapuan.co - Merayakan Hari Valentine itu tak hanya memberikan pasangan cokelat atau makan bersama saja.
Pasalnya, di Hari Valentine pada 14 Februari nanti kamu juga bisa membuat resolusi bersama pasangan untuk lebih bugar, lho, Kawan Puan.
Menjaga kebugaran tubuh ini penting, karena selain menyehatkan, kamu serta pasangan juga bisa lebih bahagia lho.
Lantas, langkah kebugaran seperti apa yang bisa dilakukan bersama pasangan?
Melansir dari Clean Tech Loops, berikut ini 4 tips untuk kamu dan pasangan agar lebih bugar bersama di Hari Valentine. Yuk, simak!
1. Berjalan bersama
Berjalan kaki merupakan ativitas fisik paling sederhana yang akan membantu kamu untuk menurunkan berat badan.
Tentunya berjalan kaki bersama pasangan dan sendiri itu akan berbeda, ya, Kawan Puan.
Pasalnya, berjalan-jalan akan memungkinkan kamu untuk menikmati waktu lebih lama bersama pasangan sekaligus beraktivitas fisik juga.
Baca Juga: Mengenal Vinyasa Yoga, Manfaat dan Rekomendasi Gerakan untuk Pemula
2. Tetapkan tujuan kebugaran fisik
Tips bugar bersama pasangan berikutnya adalah tetapkan tujuan kebugaran fisik seperti apa yang kalian berdua inginkan.
Pastikan kamu memiliki target tetap agar badanmu dan pasangan jadi lebih sehat.
Tujuan kebugaran fisik itu bisa berbagai macam, seperti meningkatkan fleksibilitas, mengatur berat badan, lari maraton, belajar tenis, atau tujuan lainnya.
Walaupun mungkin targetmu dan pasangan berbeda, tetapi bisa sama-sama saling mendukung.
Di sisi lain, tak ada salahnya untuk menjajal aktivitas fisik yang baru serta menantang agar tidak jenuh, contohnya mendaki gunung.
3. Belanja makanan sehat
Kamu perlu tahu bahwa untuk menjaga kebugaran tubuh secara keseluruhan tidak cukup dengan melakukan aktivitas fisik saja.
Kamu dan pasangan juga harus mengatur makanan seperti apa yang akan dikonsumsi.
Baca Juga: Mengenal Hatha Yoga, Latihan Dasar untuk Kesehatan Fisik dan Mental
Penting sekali untuk menghindari junk food, gorengan, dan makanan olahan.
Cobalah menyantap makanan yang tidak mengalami pengolahan yang panjang, misalnya kamu bisa lebih fokus pada buah dan sayuran segar.
Carilah pula makanan yang kaya akan gizi seperti protein layaknya ayam, daging, atau ikan, ya.
4. Masak untuk satu sama lain
Selain belanja bersama, kamu dan pasangan juga bisa menyiapkan hidangan untuk satu sama lain atau bahkan memasaknya bersama, ya, Kawan Puan.
Usahakan pula untuk lebih sering masak sendiri, karena dengan begitu makanan yang disantap akan jauh lebih bersih dan sehat.
Di sisi lain, memasak makanan untuk pasangan itu tampak lebih romantis, ya, Kawan Puan?
Dengan melibatkan diri dalam memasak, kamu dapat memantau asupan kalori dan nutrisi sendiri.
Baca Juga: Ahli Jantung Ungkap Manfaat Yoga untuk Jaga Kesehatan Jantung
Tentunya hal ini juga dapat menjadi momen bagimu dan pasangan untuk menghabiskan lebih banyak waktu satu sama lain.
Wah, dari 4 tips di atas, ternyata Hari Valentine bisa jadi lebih menyenangkan karena aktivitas seru bersama pasangan bisa bikin kamu lebih bugar. Selamat mencoba, ya! (*)