Serupa Tapi Tak Sama, Kenali Perbedaan Susu Full Cream, Susu Low Fat, dan Susu Skim

Ericha Fernanda - Kamis, 10 Maret 2022
Jenis-jenis susu
Jenis-jenis susu carlosgaw

Parapuan.co - Ada begitu banyak jenis susu di supermarket yang kerap membuat kita kesulitan untuk memilihnya.

Pasalnya, susu sapi biasanya diberi label sesuai kandungan lemaknya, seperti full cream, low fat, dan skim.

Lantas, apa perbedaan ketiga jenis susu tersebut?

Susu Full Cream

Melansir WebMD, susu full cream yang juga disebut whole milk dan susu murni memiliki kandungan lemak sekitar 3,25%.

Susu full cream artinya penuh lemak, di mana tidak ada lemak yang dihilangkan dari susu selama pemrosesan.

Susu Low Fat

Susu low fat juga diberi label susu rendah lemak, yang memiliki kandungan lemak sekitar 2%.

Sebagian lemak telah dihilangkan, tapi masih memiliki beberapa krim dan rasa susu full cream.

Baca Juga: Ini Rekomendasi 5 Jenis Susu untuk Menunjang Nutrisi Selama Masa Kehamilan

Susu Skim

Susu skim adalah susu bebas lemak, di mana lemak susu telah dihilangkan selama pemrosesan.

Berbeda dengan susu full cream dan susu low fat, susu skim memiliki tekstur tidak kental.

Lantas, manakah yang lebih baik dari ketiga jenis susu tersebut?

Baik susu full cream, susu low fat, dan susu skim menawarkan vitamin dan mineral yang sama.

Ketiganya mengandung vitamin A dan D, tapi nutrisi ini ditambahkan kembali ke dalam susu skim karena hilang ketika lemak susu dihilangkan.

Sementara, susu full cream sering diperkaya dengan vitamin D ekstra.

Selain itu, susu adalah sumber kalsium yang penting untuk kesehatan tulang dan gigi, serta mencegah osteoporosis.

Selain kalsium, susu juga merupakan sumber potasium yang baik, yang dapat menurunkan tekanan darah.

Baca Juga: Penyebab Intoleransi Laktosa, Dokter Ungkap Manfaat Minum Susu

Jenis susu mana yang lebih baik sebetulnya tergantung kebutuhan asupan nutrisi individu.

Susu skim mungkin merupakan pilihan yang lebih baik jika kita memperhatikan asupan lemak jenuh.

Selain itu, kita dapat mendapatkan jumlah protein yang lebih baik hanya dari satu gelas susu skim.

Jika ingin susu lebih sehat lagi, kita bisa mengonsumsi susu skim organik yang berasal dari sapi yang diberi makan rumput.

Susu sapi pemakan rumput lebih kaya nutrisi dan memiliki lebih banyak asam lemak omega-3 yang baik untuk tubuh.

Sebagai pengingat, meski kita sedang diet bukan berarti harus menghilangkan kebutuhan asupan lemak dari makanan.

Namun, penting untuk kita lebih bijak dalam mengonsumsi lemak sehat guna menjaga berat badan tetap ideal.

Nah, itulah perbedaan antara susu full cream, susu low fat, dan susu skim ya, Kawan Puan.

Baca Juga: 5 Tips Memasak Praktis Susu Kedelai yang Enak dan Tidak Langu

Sumber: WebMD
Penulis:
Editor: Dinia Adrianjara


REKOMENDASI HARI INI

Ada Budi Pekerti, Ini 3 Film Indonesia Populer yang Bertema Guru