5 Tips Olahraga saat Puasa, Salah Satunya Ketahui Tanda Peringatan Dehidrasi

Anna Maria Anggita - Minggu, 3 April 2022
Tips olahraga saat puasa
Tips olahraga saat puasa svetikd/Getty Images

Parapuan.co - Kawan Puan, apakah kamu ingin coba rutin olahraga saat puasa?

Seperti diketahui, berolahraga di saat menjalankan ibadah puasa itu diperbolehkan dan memang sehat bagi tubuh.

Namun Kawan Puan baiknya jangan asal saat melakukan olahraga, karena bisa membahayakan tubuh hingga membatalkan puasa

Untuk Kawan Puan yang ingin berolahraga saat puasa, berikut berbagai tips yang bisa kamu coba, seperti yang dikutip dari Womens Health!

1. Temukan waktu yang paling cocok 

Berolahraga dalam keadaan puasa bukanlah hal yang mudah, terutama ketika cuaca sedang panas dan kamu mengalami stres.

Menemukan waktu terbaik untuk olahraga akan menjadi kunci utama dalam menjaga rutinitas olahraga tetap aman dan berkelanjutan.

Kawan Puan bisa olahraga sebelum buka puasa atau antara buka puasa dan sahur.

Waktu tersebut baik karena kamu bisa makan dan minum setelah berolahraga dan menghidrasi tubuh.

Baca Juga: 4 Manfaat Baik Berolahraga Saat Puasa dan Cara yang Tepat Melakukannya

 

2. Perbanyak hidrasi antara buka puasa dan sahur

Kawan Puan, kekurangan air atau dehidrasi adalah sesuatu yang harus diwaspadai.

Sebab kondisi ini akan membuat olahraga terasa sulit dan menyebabkanmu lebih cepat lelah.

Maka dari itu, usahakan untuk memenuhi kebutuhan cairan dalam tubuh antara buka puasa dan sahur, bawalah botol air dan minum secara teratur sepanjang waktu ini.

3. Waspadai tanda-tanda peringatan dehidrasi

Jika kamu melakukan segalanya untuk tetap terhidrasi antara sahur dan buka puasa tetapi masih mengalami salah satu gejala di bawah ini maka segeralah berhenti beraktivitas fisik

- Kelelahan

- Pusing

- Urin gelap

Baca Juga: 3 Waktu Terbaik Olahraga saat Puasa, Salah Satunya Sebelum Berbuka

- Merasa sangat haus

- Mual

- Kram otot

- Detak jantung cepat

4. Fokus pada latihan kekuatan

Bulan Ramadan mungkin merupakan waktu untuk memprioritaskan latihan kekuatan daripada latihan kardio.

Hal ini karena latihan kekuatan  akan membantu memperlambat proses kehilangan otot saat berpuasa.

Untuk bebannya sendiri, gunakanlah mulai dari yang ringan saja.

Selain itu, jangan dipaksakan ya. Jika dirasa sudah kelelahan, baiknya berhenti sejenak untuk beristirahat.

Baca Juga: 5 Gerakan Sederhana untuk Membakar 100 Kalori, Enggak Perlu ke Gym

5. Konsumsi makanan tinggi serat dan kaya protein saat berbuka puasa 

Menggabungkan makanan bertepung, berserat tinggi, dan sumber protein berkualitas adalah hal terpenting selama Ramadan.

Kawan Puan bisa mengutamakan bahan dari gandum, sereal, beras merah, kentang, sayuran, dan biji-bijian utuh.

Gabungkan makanan di atas dengan sumber protein yang baik layaknya  susu, yoghurt, kacang-kacangan, ikan atau daging.

Diketahui kombinasi ini akan memastikan tingkat glukosa yang stabil dalam darah sehingga kecil kemungkinannya untuk merasa lapar pada hari berikutnya.

Nah, Kawan Puan pastikan ketika melakukan olahraga saat puasa, kamu mengikuti tips di atas ya.

Dengan begitu tubuhmu pun tetap sehat, ternutrisi dengan baik, dan tidak kekurangan cairan saat olahraga. (*)

Sumber: Womens Health Magazine
Penulis:
Editor: Arintya


REKOMENDASI HARI INI

Ada Budi Pekerti, Ini 3 Film Indonesia Populer yang Bertema Guru