Pantas Banyak Diincar selama Bulan Ramadan, Ternyata Ini 6 Manfaat Konsumsi Kurma

Dinia Adrianjara - Senin, 11 April 2022
Alasan kurma jadi buah favorit selama bulan Ramadan
Alasan kurma jadi buah favorit selama bulan Ramadan Freepik.com

"Dengan rasa yang khas dan rasa manis yang kaya, kurma bisa menjadi pilihan yang baik untuk kebutuhan konsumsi gula bagi tubuh," ungkap Cerit.

4. Membantu mengatasi sembelit

Makanan seperti kurma dengan serat tinggi harus kamu masukkan dalam menu diet sehat.

Ahli gizi merekomendasikan untuk mengonsumsi setidaknya 20 hingga 30 gram serat dalam sehari.

Penelitian menunjukkan bahwa meningkatkan asupan serat makanan bisa membantu mencegah sebelit.

Di bulan Ramadan, kita juga disarankan untuk memanfaatkan kandungan serat yang kaya dalam kurma untuk membantu pencernaan dan mencegah sembelit.

5. Baik untuk Jantung

Kurma dikenal sebagai sumber potasium yang sangat baik, juga mengandung mineral penting yang bertanggung jawab untuk menjaga keseimbangan cairan dan elektrolit dalam tubuh.

Kalium dalam kurma juga memastikan konduksi saraf, mengatur denyut nadi dan tekanan darah di tubuh.

Baca Juga: Cara Memasak Cepat Brownies Kurma Panggang, Bisa untuk Takjil Buka Puasa

Penelitian mengungkapkan bahwa diet kaya potasium membantu menurunkan tekanan darah, menjaga kesehatan jantung dan mengurangi risiko stroke.

6. Memberi energi dan menjaga sistem saraf

Kurma, yang mengandung B1, vitamin B2 dan niasin (B3) tingkat sedang, serta vitamin B6, membantu kita memenuhi kebutuhan vitamin B harian.

Vitamin B yang disebutkan di atas terlibat dalam metabolisme karbohidrat, protein dan lemak, yaitu mendapatkan energi dari nutrisi ini.

Vitamin ini juga memainkan peran penting dalam menjaga fungsi sistem saraf yang sehat.

Sebab jika kekurangan vitamin B, kita bisa menjadi mudah lelah, cepat kehilangan energi dan sulit berkonsentrasi. 

Nah dari deretan manfaat di atas, pantas saja kurma banyak diincar saat Ramadan. Apakah Kawan Puan juga suka makan kurma?

(*)

Sumber: Daily Sabah
Penulis:
Editor: Dinia Adrianjara


REKOMENDASI HARI INI

Borong Perlengkapan Ibu dan Bayi di Waktunya IMBEX Berd15kon!